Liputan6.com, California - Sebuah gambar yang menunjukkan sebuah Ferrari LaFerrari versi balap kembali menampakkan diri. Kali ini, mobil berkelir merah itu terlihat berhenti salah satu pedok yang berada di sebuah sirkuit balap.
Dilansir dari Inautonews, Senin (30/6/2014), mobil tersebut dipercaya sebagai LaFerrari versi beringas atau yang akan dilepas dengan nama LaFXX. Sejauh ini belum dapat dipastikan apakah foto tersebut merujuk pada supercar bermesin hibrid Ferrari itu.
Menurut thesupercarkids.com, model ini ditetaskan untuk menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan LaFerrari beraura balap. Supercar tersebut akan dilepas dengan roda baru serta kaca samping berbasis Lexan. Tak hanya itu, bobot LaFXX akan lebih ringan daripada LaFerrari.
LaFXX dirumorkan bakal memiliki mesin mampu menyemburkan tenaga lebih 950 horse power. Tak hanya mesin buas, supercar kelahiran Italia ini akan memiliki hanling, suspensi, aerodinamis dan sistem elektrik yang ditingkatkan. Sebagai perbandingan, LaFerrari hanya ditopang mesin V12 berkapasitas 6,3 liter dengan output 800 PS dan torsi 700 Nm.
Adapun, penampakan perdana LaFXX terdeteksi di sirkuit Nurburgring, Jerman, beberapa waktu lalu. Rencana untuk menggarap sebuah supercar tipe anyar LaFerrari diutarakan langsung oleh Head of Division Sporting Activity Department perusahaan.
Kabarnya, LaFXX mencatatkan waktu 6 menit 30 detik untuk meladeni satu putaran di lintasan Nurburgring. Sejauh ini belum ada informasi resmi dari spek LaFXX dari Ferrari.
Baca Juga :
LaFerrari Tipe Hardcore Menggendong Mesin V6
LaFerrari Hardcore Tampil Telanjang di Nurburgring
Ferrari LaFerrari Versi Beringas Menampakkan Diri
Sejauh ini belum dapat dipastikan apakah foto tersebut merujuk pada supercar bermesin hibrid Ferrari itu.
diperbarui 01 Jul 2014, 10:25 WIBDiterbitkan 01 Jul 2014, 10:25 WIB
Sejauh ini belum dapat dipastikan apakah foto tersebut merujuk pada supercar bermesin hibrid Ferrari itu.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nabi Muhammad Dituduh Zina, Gempa Laporkan Tiktokers Prof Dr Metatron ke Polda Jatim
Bunga Sempurna Adalah: Pengertian, Ciri, dan Contohnya
Kisah Keajaiban Ahmad, Santri 'Bodoh' yang Antar Sandal Mbah Kholil Bangkalan ke Makkah dalam Sekjap
Teks Argumentasi Adalah: Pengertian, Struktur, Ciri, dan Contoh Lengkap
Teks Descriptive Adalah Jenis Tulisan yang Menggambarkan Secara Rinci
Sejarah Hari Tata Ruang Nasional 8 November
Hasil Liga Europa: Brace Amad Diallo Bawa Manchester United Petik Kemenangan, Lazio Menang Dramatis
Cegah Jadi Bungkus Gorengan, Kertas Revisi Skripsi Diolah Jadi Buket Wisuda Cantik
Jaksa Agung Burhanuddin Minta Jajarannya Usut Korupsi Kepala Desa Ditangani dengan Hati-hati
Semangat dan Antusiasme Suporter Jadi Penambah Motivasi Pemain Timnas Indonesia
Akhir Petualangan Selebgram Remaja di Garut Promosikan Judi Online
Studi Ini Ungkap Satu-Satunya Makhluk Hidup yang Dapat Hidup di Mars