Liputan6.com, California - Sebuah gambar yang menunjukkan sebuah Ferrari LaFerrari versi balap kembali menampakkan diri. Kali ini, mobil berkelir merah itu terlihat berhenti salah satu pedok yang berada di sebuah sirkuit balap.
Dilansir dari Inautonews, Senin (30/6/2014), mobil tersebut dipercaya sebagai LaFerrari versi beringas atau yang akan dilepas dengan nama LaFXX. Sejauh ini belum dapat dipastikan apakah foto tersebut merujuk pada supercar bermesin hibrid Ferrari itu.
Menurut thesupercarkids.com, model ini ditetaskan untuk menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan LaFerrari beraura balap. Supercar tersebut akan dilepas dengan roda baru serta kaca samping berbasis Lexan. Tak hanya itu, bobot LaFXX akan lebih ringan daripada LaFerrari.
LaFXX dirumorkan bakal memiliki mesin mampu menyemburkan tenaga lebih 950 horse power. Tak hanya mesin buas, supercar kelahiran Italia ini akan memiliki hanling, suspensi, aerodinamis dan sistem elektrik yang ditingkatkan. Sebagai perbandingan, LaFerrari hanya ditopang mesin V12 berkapasitas 6,3 liter dengan output 800 PS dan torsi 700 Nm.
Adapun, penampakan perdana LaFXX terdeteksi di sirkuit Nurburgring, Jerman, beberapa waktu lalu. Rencana untuk menggarap sebuah supercar tipe anyar LaFerrari diutarakan langsung oleh Head of Division Sporting Activity Department perusahaan.
Kabarnya, LaFXX mencatatkan waktu 6 menit 30 detik untuk meladeni satu putaran di lintasan Nurburgring. Sejauh ini belum ada informasi resmi dari spek LaFXX dari Ferrari.
Baca Juga :
LaFerrari Tipe Hardcore Menggendong Mesin V6
LaFerrari Hardcore Tampil Telanjang di Nurburgring
Ferrari LaFerrari Versi Beringas Menampakkan Diri
Sejauh ini belum dapat dipastikan apakah foto tersebut merujuk pada supercar bermesin hibrid Ferrari itu.
Diperbarui 01 Jul 2014, 10:25 WIBDiterbitkan 01 Jul 2014, 10:25 WIB
Sejauh ini belum dapat dipastikan apakah foto tersebut merujuk pada supercar bermesin hibrid Ferrari itu.
... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dukung Pendidikan Santri di Cirebon, Bank Mandiri Tingkatkan Fasilitas Ponpes Al-Inaaroh Al-Hikam
9 Kombinasi Warna Kuku 2025, Bikin Penampilan Makin Terlihat Elegan
Proyek Investasi EV Battery Tetap On Track Meski LG Mundur, Pemerintah Pastikan Hilirisasi Jalan Terus
Alvaro Hilang Sejak Maret 2025, Keluarga Terus Berjuang Mencari Bocah 6 Tahun Itu
Zodiak Banjir Rezeki Minggu Ini (21-27 April 2025), Siap-siap Ketiban Untung
Mesin Cuci Rambut Bertenaga AI di Salon Tiongkok, Hanya Butuh 13 Menit untuk Bilas
Bakal Tinggalkan Bayer Leverkusen, Jonathan Tah Picu Aksi Saling Sikut Peminat
Hamas Belasungkawa Wafatnya Paus Fransiskus, Kehilangan Sosok Penentang Agresi dan Peperangan
100 Rekomendasi Nama ML Keren dan Kekinian 2025, dari Dewa Yunani Hingga Tokoh Superhero
100 Rekomendasi Nama Kucing 2025, Unik dan Menggemaskan
Top 3 Berita Hari Ini: Penghormatan Terakhir Raja Charles III pada Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
IBL All Star 2025 Pakai Format Baru, Kesempatan Pemain Lokal Buktikan Diri