Usai Diservis, Nissan GT-R Dibuat Ringsek Oleh si Mekanik

Si mekanik sempat memacu Nissan GT-R dengan kecepatan tinggi.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 08 Mei 2015, 14:26 WIB
Diterbitkan 08 Mei 2015, 14:26 WIB
Usai Diservis, Nissan GT-R Dibuat Ringsek Oleh si Mekanik
Nissan GT-R yang terperosok ke selokan (Foto: Inautonews)

Liputan6.com, West Indies - Insiden nahas kembali menimpa Nissan GT-R. Kali ini, mobil sport yang dijuluki Godzilla tersebut terperosok ke selokan hingga ringsek.

Peristiwa yang terjadi di West Indies, Trinidad and Tobago ini bermula ketika Nissan GT-R  yang sedang digunakan test drive oleh mekanik hilang kendali. Mobil pun keluar keluar jalur dan sempat terguling beberapa kali sebelum akhirnya masuk ke selokan di tepi jalan.

Menurut penuturan saksi mata, si mekanik sempat memacu Nissan GT-R dengan kecepatan tinggi. Untungnya, tidak ada korban jiwa akibat insiden nahas tersebut.

Mobil hasil rancangan Shiro Nakamura ini padahal baru saja melakukan servis rutin yang juga dikerjakan oleh si mekanik tersebut, demikian dilansir dari Inautonews, Jumat (8/5/2015).

Nissan GT-R ini didukung mesin V6 twin turbo berkapasitas 3,8 liter yang dikawinkan dengan transmisi 6 percepatan dual clutch. Adapun Nissan memproduksi Godzilla pada manufakturnya di Kaminokawa, Tochigi, Jepang.

(ysp/ian)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya