Posisi Tangan di Setir Mewakili Sifat Seseorang, seperti Apa?

Posisi tangan yang benar saat mengemudi, menjadi salah satu faktor yang akan memberikan kenyamanan dan keselamatan dalam berkendara.

oleh Arief Aszhari diperbarui 29 Sep 2017, 15:24 WIB
Diterbitkan 29 Sep 2017, 15:24 WIB
Posisi tangan di setir bisa baca sifat seseorang (Foto: brightside.me)
Posisi tangan di setir bisa baca sifat seseorang (Foto: brightside.me)

Liputan6.com, Jakarta - Bagi seorang pengemudi, posisi tangan ketika memegang setir memang tidak boleh sembarangan. Pasalnya, posisi tangan yang benar menjadi salah satu faktor yang akan memberikan kenyamanan dan keselamatan dalam berkendara.

Dijelaskan Pereli Nasional, Andre DG Poetra, ada sejumlah hal yang perlu diketahui ketika mengendarai mobil. "‎Pertama, yang harus dikondisikan adalah posisi tangan," ujar Andre kepada awak media saat ditemui di Ancol, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu.

Posisi tangan, tuturnya, harus ditempatkan seperti jam 9 untuk tangan kiri dan posisi jam 3 untuk tangan kanan. "Dan tangannya ini harus tetap menekuk, tidak boleh lurus. Kenapa? Karena pada saat ada benturan atau kecelakaan ataupun tabrakan, maka (tangan lurus) itu dijamin 100 persen tangan akan patah," ujar Andre.

Namun, saat ini masih banyak pengemudi mobil yang tidak mengindahkan posisi tangan di atas setir, yang penting posisi tersebut nyaman ketika mengendarai mobil.

Melansir brightside.me, Jumat (29/9/2017), posisi tangan di atas setir ternyata bisa memberitahu tentang sifat seseorang. Mau tahu lengkapnya, silahkan cocokkan posisi tangan Anda di setir dengan gambar yang sesuai:

1. Minimalis

Meski terlahir dari keluarga berkecukupan, kamu memilih untuk hidup seserhana mungkin. Kamu juga lebih memilih memiliki beberapa teman dekat daripada banyak teman. Itu bukan berarti kamu orang yang membosankan, tapi karena kamu tidak menyukai hidup yang dramatis.

2. Logis

Kamu tipe orang yang sangat rasional dan masuk akal. Orang-orang di sekitar kamu selalu menghargai kemampuan kamu untuk membuat keputusan yang tepat. Sayangnya, kamu sering mengalami perubahan suasana hati, tapi kamu bisa mengendalikan masalah tersebut.

3. Cinta Damai

Kamu tidak menyukai konflik sehingga kamu tidak bisa menahan permusuhan antara orang-orang. Hal itu yang membuat kamu mahir dalam membuat perdamaian dan memecahkan masalah.

Posisi tangan di setir bisa baca sifat seseorang (Foto: brightside.me)
Posisi tangan di setir bisa baca sifat seseorang (Foto: brightside.me)

4. Perfeksionis

Kamu menempatkan tangan dikemudi seperti yang diajarkan dalam sekolah mengemudi, semuanya harus dilakukan dengan cara yang benar, karena "Mengerjakan sesuatu dengan cara benar" adalah motto kamu. Maka, tak heran jika sosokmu selalu membuat orang-orang di sekitar ingin menjadi seperti kamu.

5. Cemas

Kamu tipe orang yang sangat cemas. Bahkan, kamu bisa memeriksa pekerjaan kamu 2-3 kali untuk memastikan semuanya baik-baik saja. Orang-orang di sekitar kamu selalu berusaha untuk membantumu tenang, karena mereka tahu kamu adalah orang hebat.

6. Petualang

Kamu orang yang benar-benar suka tantangan dengan melakukan hal-hal ekstrem yang tak biasa. Meski orang-orang terdekatmu tidak menyukai gaya hidup kamu, mereka tetap menghargainya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya