Liputan6.com, Jakarta - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) meresmikan Hyundai City Store Summarecon Mall Serpong sebagai dealer resmi terbarunya. Mengusung konsep city store, dealer Hyundai tersebut diharapkan dapat mendekatkan diri serta memberikan kemudahan kepada pelanggan terutama yang berada di area Tangerang.
"Kami sangat senang dapat menyaksikan satu lagi komitmen nyata dari mitra dealer terbaru, PT Auto Maju Sentosa dengan Hyundai City Store Summarecon Mall Serpong untuk turut memperkuat kehadiran Hyundai di Indonesia, terutama di area Tangerang," terang SungJong Ha, Presiden Direktur HMID dalam keterangan resminya.
Baca Juga
Menurut SungJong Ha, dengan memilih lokasi strategis di pusat perbelanjaan, pelanggan dapat mengakses produk Hyundai dengan mudah. "Dengan kata lain, para pelanggan dapat mengunjungi showroom sekaligus menikmati waktu mereka di pusat perbelanjaan," tambahnya.
Advertisement
Sementara itu, President Director PT Auto Maju Sentosa Andee Yoestong mengaku semakin optimistis dalam menjalani bisnisnya bersama Hyundai. Terlebih lagi, sebelum menghadirkan Hyundai City Store Summarecon Mall Serpong, mereka meresmikan dealer Hyundai Bintaro.
"Menyambut kesuksesan dan sambutan yang baik terhadap Hyundai Bintaro, hari ini kami semakin percaya diri untuk perjalanan bersama Hyundai Motors Indonesia," ujar Andee Yoestong.
"Dan dengan diresmikannya dealer Hyundai City Store Summarecon Mall Serpong, kami berharap pelanggan di area Serpong dapat selangkah lebih dekat dengan produk-produk andalan Hyundai seperti MPV mewah terbaru yaitu Hyundai STARIA, KONA Electric, IONIQ Electric, all-new Palisade, dan juga New Santa Fe dengan kenyamanan yang tinggi di dealer kami," sambungnya.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Fasilitas yang Ditawarkan
Sekadar informasi, Hyundai City Store Summarecon Mall Serpong merupakan City Store ke-5 dari total target 10 Hyundai City Store yang akan dibuka hingga akhir 2021.
Dealer ini akan memberikan pengalaman inovatif dan menyenangkan kepada pelanggan termasuk ruang tunggu yang nyaman, ruang khusus untuk diskusi dan konsultasi, serta informasi area pengiriman.
Disebutkan, dealer ini dilengkapi area 3D Car Configurator, area hiburan dengan Augmented Reality Games, AC Charging Station di area parkir bagi pelanggan mobil listrik, hingga terintegrasi dengan platform penjualan online 'Click-to-Buy'.
Dengan Click-to-Buy, pelanggan dapat dengan nyaman dan mudah melakukan proses pembelian mulai dari melihat seluruh lini produk Hyundai dan juga mengetahui fiturnya, melihat tampilan kendaraan secara 3D, melakukan reservasi test-drive, dan juga melakukan pemesanan unit kendaraan.
Advertisement