Liputan6.com, Jakarta - Adira Finance dan OVO menjalin kerja sama strategis dalam menyediakan solusi keuangan berupa pembiayaan terhadap beragam kebutuhan masyarakat.
"Kerja sama dengan OVO mendukung strategi Adira Finance untuk memperkuat ekosistem digital Indonesia dengan menjadi Digital Financing Partner untuk ekosistem,” ujar Head of Digital Business Partnership Gita Amanda Wibawa Bhakti dalam rilisnya, Selasa (8/2/2022).
Dalam kolaborasi ini, Adira Finance menyediakan pembiayaan untuk produk otomotif khususnya sepeda motor. Kemudian fasilitas dana multiguna kepada pelanggan OVO yang membutuhkan dana tunai.
Advertisement
Caranya menjaminkan BPKBP motor atau mobil untuk beragam keperluan, seperti biaya menikah, renovasi rumah, pendidikan, atau kebutuhan produktif seperti modal usaha.
Harumi Supit, Head of Corporate Communication OVO menyebut, kolaborasi ini sejalan dengan strategi ekosistem terbuka OVO yang mengedepankan kemitraan untuk manfaat mutualisme.
“OVO berkomitmen penuh dalam memberikan pengalaman bertransaksi yang aman, mudah dan nyaman. Dengan mengusung strategi ekosistem terbuka, OVO senantiasa berkolaborasi dengan beragam lini industri, termasuk perusahaan pembiayaan seperti Adira Finance,"
"Kami percaya kolaborasi dengan Adira Finance dapat memberikan kemudahan bagi para pengguna dan dampak positif bagi kedua belah pihak. Terlebih, kami berharap kolaborasi ini dapat mendukung upaya pemerintah dalam mempercepat transformasi digital di Indonesia, sehingga menciptakan keuangan digital yang holistik," ujar Harumi.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Perluas Pasar
OVO yakin kolaborasi bersama Adira Finance akan memperluas kesempatan mendapatkan pengguna baru, terutama dalam hal layanan keuangan khususnya pembiayaan.
Produk pembiayaan dari Adira Finance ini sudah dapat diakses melalui OVO, sehingga pengguna OVO dapat langsung memilih sepeda motor baru pada katalog yang tersedia, serta melihat simulasi cicilan dan mengisi formulir pengajuan secara lengkap.
Hal serupa juga berlaku bagi pelanggan yang membutuhkan fasilitas dana multiguna, tinggal klik, isi form dan pengajuan akan diproses oleh Adira Finance secara langsung.
Sumber: Merdeka.com
Advertisement