Liputan6.com, Jakarta - DPDÂ Gerindra DKI Jakarta mengundang DPD PDIP DKI berbuka puasa bersama di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Hal itu diungkap Ketua Tim Penjaringan Gubernur DPD Gerindra DKI Syarif.
"Sore ini (bukber). Siapa-siapanya insya Allah pak ketua dan sekretarisnya hadir," ujar Syarif, saat dihubungi, Jakarta, Senin (4/7/2016).
Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP DKI Gembong Warsono membenarkan hal tersebut. Dia mengatakan, Gerindra mengundang PDIP dalam diskusi lanjutan. Sebelumnya, kedua partai sudah bertemu dalam diskusi pertama membahas tentang penguatan partai politik.
Dia mengatakan, diskusi usai bukber ini adalah tahapan berikutnya, yaitu bagaimana partai politik duduk bersama untuk melihat potret Jakarta.
"Persoalannya Jakarta apa kita lihat sama-sama. Setelah kita tahu permasalahannya, kemudian tahapan selanjutnya baru siapa sosok yang bisa mengentaskan persoalan itu," kata Gembong.
Menurut dia, melihat persoalan Jakarta dari sudut pandang kedua partai ini belum tentulah sama. Oleh karena itu, hal tersebut harus dibicarakan dengan intensif.
"Bicara skala prioritas pembangunan lima tahun ke depan seperti apa. Belum tentu PDIP dengan Gerindra belum tentu sama. Inilah yang kita coba gali, kita coba samakan dulu, setelah itu sama baru kita cari orangnya lebih mudah, lebih mudah kita identifikasi masalah-masalah Jakarta apa ke depan sudah bisa identifikasi, sehingga sosoknya bisa mudah," ucap Gembong.
Gerindra-PDIP Buka Puasa Bersama Bahas Pilkada DKI
Ini merupakan diskusi lanjutan antara PDIP dan Gerindra.
diperbarui 04 Jul 2016, 13:27 WIBDiterbitkan 04 Jul 2016, 13:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri Khas Sate Padang: Kelezatan Kuliner Khas Sumatera Barat
Ketua KPK Setyo Budiyanto Siap Lanjutkan Prestasi dan Perjuangan Pendahulu
Wisata Jona Garden, Destinasi Berlibur Keluarga di Sumatra Utara
Hadapi Filipina di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Jamin Timnas Indonesia Bakal Kerja Keras
Perubahan Iklim Buat Paus Makin Kecil
Apa Tujuan Mempelajari Ilmu Tajwid: Panduan Lengkap Membaca Al-Qur'an dengan Benar
Deretan Bisnis Sri Meilina, Ibu Mahasiswi yang Picu Penganiayaan Dokter Koas Unsri di Palembang
10 Golongan yang Sholatnya Tak Diterima Allah, Peringatan dari Rasulullah
Arti Mimpi Digigit Ular Kobra: Makna, Tafsir, dan Penjelasan Lengkap
Nilainya Fantastis, Ini 5 Koin Termahal di Dunia
Momen Rio Haryanto dan Athina Papadimitriou Ikut Joget dan Beri Saweran di Pesta Pernikahannya
4 Golongan Manusia yang Nasibnya Ditangguhkan di Hari Kiamat, Apa Alasannya?