Liputan6.com, Jakarta - TemanAhok mengakui sudah bertemu dengan 3 partai pendukung Ahok untuk bicara Pilkada DKI Jakarta. Namun, pertemuan itu tidak formal dan belum bicara soal tim pemenangan untuk pria bernama lengkap Basuki Tjahaja Purnama itu.
"Belum ke arah tim pemenangan, lebih ke konsolidasi aja. Lagi pula masa kampanye masih lama," ujar pendiri TemanAhok, Amalia Ayuningtyas ketika dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Jumat (15/7/2016).
Pendiri TemanAhok lainnya, Singgih Widyastono mengungkapkan, pertemuan dengan 3 partai itu dilakukan sebelum Lebaran 2016. Saat itu tengah diadakan buka bersama di Kantor DPP Nasdem.
"TemanAhok diundang ke acara buka bersama itu," ujar Singgih.
Namun, kata dia, dalam pertemuan itu Golkar, Nasdem dan Hanura hanya memberikan pengertian pada TemanAhok agar dapat menerima jika Gubernur DKI Jakarta itu dapat maju pilkada lewat jalur politik.
"Tidak ada kesepakatan, tetapi lebih bagaimana TemanAhok menerima jika Ahok lewat jalur partai," ujar dia.
Singgih menegaskan, TemanAhok tak akan menghalangi Ahok jika dia memilih jalur partai. Sebab sejak awal pendirian, TemanAhok hanya untuk alternatif kendaraan yang disiapkan untuk mantan Bupati Belitung Timur itu maju Pilkada.
"Kami kendaraan alternatif, kalau tidak ada pilihan di parpol, kami siapkan jalur independen," kata Singgih.
TemanAhok pun siap bergabung jika diundang 3 partai itu membentuk tim pemenangan.
"Kami menerima dengan lapang dada , karena keputusan bapak (Ahok) yang terbaik, kami konsisten, kami ingin bapak (Ahok) jadi gubernur lagi. Tujuannya sama dengan 3 partai lain," ujar Singgih.
Ini Isi Pertemuan 3 Partai Pendukung dan TemanAhok
TemanAhok pun siap bergabung jika diundang 3 partai itu membentuk tim pemenangan.
Diperbarui 15 Jul 2016, 09:51 WIBDiterbitkan 15 Jul 2016, 09:51 WIB
Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama menghadiri penghitungan satu juta KTP di Sekretariat TemanAhok, Jakarta, Minggu (19/6). TemanAhok berhasil mengumpulkan satu juta KTP dukungan bagi pencalonan Ahok dalam Pilgub Jakarta 2017. (Liputan6.com/Yoppy Renato)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Turun 30 Kg dalam Setahun, Ini Rahasia Diet Ala Kahiyang Ayu
Tips Mudah Toilet Training Anak Autis yang Perlu Orang Tua Pahami!
Resep Brownies Sehat ala Ashanty, Cocok untuk Buka Puasa
Ibunda Kim Sae Ron Ungkap Alasan Pihaknya Ekspos Hubungan Sang Anak dengan Kim Soo Hyun, walau Hati Perih
Tanah Sempadan Sungai di Jabar akan Disertifikasi Negara
Pemprov Jabar Siapkan Pergub Larangan Alih Fungsi Lahan untuk Cegah Bencana
Rodrigo Duterte Jadi Eks Kepala Negara Pertama di Asia yang Didakwa ICC
Rahasia Membuat Peyek Renyah Tahan Lama, Bikin Nagih
350 Kata-kata Selamat Berbuka Puasa yang Menyentuh Hati
Federal Oil Ungkap Kasus Peredaran Oli Palsu di Medan
Tips Cerdas Berburu Diskon Lebaran Agar THR Tidak Langsung Habis
Cara Ampuh Mengusir Kecoa di Rumah dan Mobil dengan Bahan Alami