Kampanye ke Kampung Akuarium, Anies Disambut Tangis Warga

Anies pun mencoba menenangkan Wasiem yang menangis itu, sambil menasihati agar bersabar.

oleh Rezki Apriliya Iskandar diperbarui 07 Feb 2017, 13:14 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2017, 13:14 WIB
Anies Baswedan
Anies pun mencoba menenangkan Wasiem yang menangis itu, sambil menasihati agar bersabar.. (Liputan6.com/Rezki Apriliya Iskandar)

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Anies Baswedan, berkampanye ke tempat penggusuran Kampung Akuarium, Pasar Ikan, Jakarta Utara. Kedatangan Anies disambut musik rebana dan ibu-ibu sambil mengelu-elukan nama Anies.

Kedatangan Anies juga diwarnai sambutan isak tangis dari seorang warga bernama Wasiem. Ia tiba-tiba memeluk Anies sambil menangis tersedu-sedu sambil berkeluh kesah.

"Tolong jangan digusur, Pak. Saya sudah 35 tahun tinggal di sini," ucap Wasiem kepada Anies, Selasa (7/2/2017).

Anies pun mencoba menenangkan perempuan paruh baya itu sambil menasihati agar Wasiem bersabar. "Yang sabar ya Bu, insyaallah, doakan kami," ujar Anies.

Wanita asal Purworejo, Jawa Tengah, itu berharap Anies bisa mengembalikan Kampung Akuarium seperti sedia kala.

Harapannya tidak muluk-muluk. Wasiem ingin kehidupannya kembali normal dan puteranya bisa melanjutkan pendidikan sampai perguruan tinggi.

Sehari-hari, perempuan 52 tahun itu mencari nafkah dengan berjualan nasi dan lauk pauk. Ia berjualan setelah suaminya menderita penyakit stroke.

"Semoga kehidupan lebih baik, kalau gubernurnya nanti Pak Anies," Wasiem menutup perbincangan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya