Megawati Akan Pimpin Kampanye Akbar Gus Ipul-Puti di Madiun

Kampanye akbar yang dihadiri Megawati Soekarnoputri itu akan berlangsung Kamis 21 Juni 2018.

diperbarui 17 Jun 2018, 20:11 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2018, 20:11 WIB
Megawati Soekarnoputri
Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri saat tiba menghadiri Dialog Nasional di gedung BPPT, Jakarta, Rabu (9/5). (Liputan6.com/JohanTallo)

Jakarta - PDI Perjuangan akan kembali menggelar kampanye untuk kedua kalinya. Selain dihadiri Pasangan Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur (Jatim) Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno, kampanye akbar yang digelar di Madiun, Kamis 21 Juni 2018 nanti juga dihadiri Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Megawati sendiri yang akan memimpin kampanye akbar tersebut.

Sekjen DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, Megawati yang akan menjadi juru kampanye. Pastinya, kampanye itu berisi tentang ajakan bagi masyarakat Madiun dalam menyukseskan Pemilihan Gubernur 27 Juni mendatang.

Terutama, dalam hal memenangkan Cagub dan Cawagub Jawa Timur Saifullah Yusuf-PutiGuntur Soekarno. "Sekalian, memperingati Juni Bulan Bung Karno," kata Hasto di Surabaya, Minggu (17/6/2018).

Menurut Hasto, Saifullah dan Puti adalah contoh sosok yang menjaga dan membawa ajaran Bung Karno dan para ulama NU. Di mana Saifullah yang akrab disapa Gus Ipul, merupakan cicit KH Bisri Syansuri, salah satu pendiri NU.

Sedangkan Puti, adalah cucu Bung Karno, sekaligus penerus ajaran kakeknya. Menurut Hasto, Saifullah dan Puti adalah pasangan kompak.

Mereka, lanjutnya memiliki watak religius dan nasionalis. "Keduanya selalu menjaga spirit Merah Putih, merawat kebangsaan di Jawa Timur," kata dia seperti dikutip dari Jawa Pos.

Tak hanya seruan pemenangan pencalonan Saifullah dan Puti. Hasto mengatakan, sejumlah penampilan atraksi budaya juga akan memeriahkan acara politik tersebut. Seperti berupa parade budaya.

Parade budaya yang akan ditampilkan adalah beberapa kesenian khas Jawa Timur. "Parade budaya ini sekaligus memeriahkan Juni Bulan Bung Karno," jelas Hasto. Selain sebagai hiburan saat kampanye, parade itu juga menjadi simbol sikap dan kepribadian sosok Saifullah dan Puti.

Menurut Hasto, sosok keduanya mampu menunjukkan komitmen yang menjaga rakyat Jawa Timur seutuhnya. “Mengayomi semua kebudayaan yang hidup di masyaraakat Jawa Timur,” kata Hasto.

 

PKB Turut Serta

Jalin Silaturahmi, PDIP Gelar Pertemuan dengan Perkumpulan Mubalig
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat melakukan pertemuan dengan organisasi Ikhwanul Muballighin di DPP PDIP, Jakarta, Kamis (26/4). Pertemuan dilakukan secara tertutup dan dimulai pada pukul 15.59 WIB. (Liputan6.com/JohanTallo)

 

Tak hanya PDI Perjuangan, massa dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pun juga akan menghadiri kampanye itu. Hasto mengatakan, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar digadang-gadang akan berpidato.

"Megawati dan Cak Imin (panggilan akrab Muhaimin) akan memberikan pidato politik, yang menyemangati rakyat Jawa Timur," kata Hasto.

Sebagai informasi, even tersebut adalah kampanye akbar kedua. Sebelumnya, PDI Perjuangan menggelar kampanye akbar pada 15 Maret lalu, di Jember.

Sejumlah tokok politik lainnya juga akan menghadiri kampanye tersebut. Antara lain, Bupati Madiun Muhtarrom, Bupati Ngawi Budi Sulistiyo, dan Walikota Surabaya Tri Rismaharini.

Turut hadir Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas dan Wakil Bupati Trenggalek Moch Nur Arifin.

 

Baca berita menarik lainnya di Jawa Pos

 

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya