Liputan6.com, Jakarta - Puncak arus balik di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara mulai terlihat. Meski diprediksi puncak arus balik baru terjadi pada Minggu 26 Juli 2015, pemudik yang kembali ke ibukota sudah mulai memadati pelabuhan pada hari ini.
Sebanyak 2.000 pemudik kembali tiba di Jakarta. Ribuan pemudik itu menumpang KM Dobonsolo yang berlayar dari pelabuhan Tanjung Emas, Semarang.
"Penumpangnya 2.000, motornya 900. Dan data sampai saat ini masih seimbang sesuai dengan yang mereka daftar mudik dan baliknya," kata Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Bobby R Mamahit di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (24/7/2015).
Sementara itu, Kapten Kapal Dobonsolo H Muhadu mengatakan, mudik bareng gratis ini diharapkan terus berkelanjutan tiap tahunnya. Bila perlu, rute kembali ditambah melihat antusiame masyarakat yang cukup tinggi.
"Animo masyarakat banyak, pemerintah bisa menambah lagi perjalanan karena mengurangi angka kecelakaan, bahkan ada yang sudah 4 kali mengikuti mudik gratis," tutur dia.
KM Dobonsolo berangkat dari Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang pada Kamis 23 Juli 2015 sekitar pukul 16.00 WIB. Perjalanan terhitung lancar dengan ombak cukup tenang. Pemudik pun mengaku senang 12 jam berlayar bersama KM Dobonsolo.
"Semalaman 12 jam enak banget tidur, tempatnya enak, makannya enak. Mudah-mudahan ingin ikut lagi kalau ada sih enak," ucap seorang pemudik, Sjafri. (Mvi/Sss)
KM Dobonsolo Bawa 2.000 Pemudik Balik ke Jakarta
KM Dobonsolo berangkat dari Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang pada Kamis 23 Juli 2015 sekitar pukul 16.00 WIB.
Diperbarui 24 Jul 2015, 12:50 WIBDiterbitkan 24 Jul 2015, 12:50 WIB
Pemudik sepeda motor menunggu giliran untuk masuk ke dalam kapal di pelabuhan Merak, Banten, Rabu (15/7/2015). Para pemudik motor memilih berangkat pada tengah malam guna menghindari cuaca panas siang hari. (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
Berita Terbaru
Jejak Perkembangan Motif Batik Betawi
Banyak Ijazah Warga Jakarta Ditahan, Pramono Minta Pemutihan Dilanjutkan
Film The Accountant 2 Tayang, Berikut Sinopsis dan Daftar Pemainnya
Amalan-Amalan Berpahala Setara Haji dan Umrah, Nomor 3 Khusus Wanita Muslimah
Alasan Mengapa Cirebon Bergaya Jawa, Sementara Brebes Masih Sunda
Waketum Golkar Ajak Publik Tak Habiskan Energi Bahas Usul Pergantian Wapres dan Isu Ijazah Palsu
Makanan Ultra Proses Ternyata Memengaruhi Kesehatan Mental
4 Tips Memilih Gamis 2025 yang Nyaman Dipakai Sehari-hari, Yuk Simak!
Bertambah, Ada 31 Mantan Karyawan Perusahaan di Pekanbaru Ijazahnya Ditahan
Tim Voli Milik Presiden SBY Pertama Lolos Grand Final, Jakarta LavAni Belum Punya Lawan
Danjen Kopassus: Ormas Ganggu Keamanan Harus Ditindak
Aul, Makhluk Mitologi Serigala dari Lereng Gunung Slamet