Stres Ditinggal Istri, Pria di Palangkaraya Lakukan Aksi Teman tapi Maling

Pelaku nekat berbuat jahat pada temannya sendiri lantaran stres ditinggal pergi sang istri dari rumah.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Jul 2019, 19:00 WIB
Diterbitkan 24 Jul 2019, 19:00 WIB
20151023-maling motor
Ilustrasi.

Liputan6.com, Palangkaraya - Aksi teman tapi maling dilakukan Saleh (30) warga Jalan Pinus, Palangkaraya. Dirinya nekat menggelapkan dua unit sepeda motor milik rekannya sendiri. Tak butuh waktu lama Tim Buru Sergap (Buser) Polsek Pahandut Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, langsung menangkapnya.

"Saat ini pelaku sudah ditetapkan tersangka dan mendekam di sel Mapolsek Pahandut serta dikenakan pasal 378 Jo 372 KUHP. Pelaku juga terancam hukuman penjara empat tahun," kata Kapolsek Pahandut AKP Edia Sutaata dikutip Antara, Rabu (24/7/2019)

Edia Sutaata mengatakan, pelaku nekat berbuat demikian kepada rekannya sendiri, lantaran dirundung stres akibat ditinggal pergi sang istri dari rumah.

Sedangkan hasil dari penjualan sepeda motor itu, kata Edia Sutaata, digunakan hanya untuk bermain judi hingga kebutuhan hidup sehari-hari.

Saat ini penyidik juga masih melakukan pemeriksaan secara intensif, guna mengetahui sudah berapa kali perbuatan yang dilakukan oleh pelaku.

"Berdasarkan pengakuan pelaku, sementara ini hanya satu kali saja dan hal tersebut dilakukan karena ia sakit hati terhadap perilaku kedua rekannya sendiri," tandas Edia Sutaata.

Mantan Kasat Reskrim Polres Katingan itu menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada hari Rabu (17/7/19) lalu, ketika korban menggunakan sepeda motor bersama tersangka.

Kala itu tujuannya mereka ke tempat karoke yang ada di Palangkaraya untuk bernyanyi bersama. Saat sedang bernyanyi, Saleh meminjam motor korban. Selang beberapa jam kemudian, Saleh tak kunjung kembali sehingga membuat korban panik dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Pahandut.

Selanjutnya, kata Edia Sutaata, hal serupa kembali terjadi dengan modus meminjam sepeda motor kepada rekan lainnya untuk mengurus pekerjaan.

Tetapi setelah beberapa jam yang bersangkutan tak kunjung datang dan korban melaporkan ke Polsek Pahandut," ungkapnya.

Saat dilakukan pemeriksaan oleh penyidik, tersangka mengakui bahwa ia menggelapkan sepeda motor milik kedua rekannya. Pada saat itu ia sangat stres apa lagi ia sedang ada masalah dengan istri yang dicintainya tersebut.

"Saya minta maaf dan jujur waktu itu saya khilaf karena pusing serta stres dengan musibah yang menimpa diri ini, sehingga harus melakukan tindakkan seperti itu," kata Kapolsek meniru ucapan tersangka.

Simak juga video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya