20 Rumah di Palangkaraya Ludes Dilalap Api

Sebanyak 20 rumah di kawasan Rindang Banua atau lebih dikenal dengan Puntun, di Kecamatan Pahandut ,Kota Palangkaraya ludes dilalap api.

oleh Roni Sahala diperbarui 24 Des 2021, 02:05 WIB
Diterbitkan 24 Des 2021, 02:05 WIB
Kebakaran Palangka Raya
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang terjadi di kawasan Rindang Banua atau lebih dikenal dengan Puntun, di Kecamatan Pahandut, Kota Palangkaraya. (foto: Roni Sahala)

Liputan6.com, Palangka Raya - Sekitar 20 unit rumah di kawasan Rindang Banua atau lebih dikenal dengan Puntun, di Kecamatan Pahandut Kota Palangkaraya, ludes dilalap api, Kamis (23/12/2021) malam, sekitar pukul 22.00 WIB. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.

"Kita dapat laporan sekitar pukul 22.00 WIB dan api sudah melalap sekitar 10 rumah," kata Kasi Pengendali Operasi dan Komunikasi Penyelamatan Damkar Kota Palangkaraya Sucipto di lokasi kejadian.

Dalam peristiwa tersebut, Damkar Kota Palangkaraya dan Pemadam Swakarsa menerjunkan 18 unit kendaraan pemadam kebakaran dan 12 unit rescue. Api dapat dikendalikan sekitar 45 menit kemudian.

Berdasarkan data awal, diperkirakan ada sekitar 20 unit bangunan semi permanen yang terbakar. Namun untuk angka pastinya, pendataan akan dilakukan dengan melibatkan ketua RT serta RW setempat.

"Nanti kita data dulu. Untuk penyebab kebakaran nanti pihak kepolisian yang akan melakukan penyelidikan," kata Sucipto.

Bangunan di kawasan Rindang Banua atau Puntun mayoritas terbuat dari kayu. Kemudian lokasi berada di gang-gang yang terhubung melalui jembatan titian. Kawasan ini cukup rawan kabakaran.

Simak juga video pilihan berikut

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya