Gelar Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia, BI Ingin Bangun Kebanggaan Produk Lokal

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah Kalimantan Selatan (KPw BI Kalsel) akan menggelar Gerakan Bangga Buatan Indonesia (GBBI) agar masyarakat bangga menggunakan produk dalam negeri.

oleh Aslam Mahfuz diperbarui 23 Jul 2022, 20:00 WIB
Diterbitkan 23 Jul 2022, 20:00 WIB
FOTO: Mengunjungi Pameran Produk UMKM dalam Program Bangga Buatan Indonesia
Pengunjung memilih produk UMKM pada acara In Store Promotion di Mal Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (18/11/2020). Sektor UMKM mendapat perhatian serius dari pemerintah untuk mendukung pemulihan ekonomi nasional dan menopang pertumbuhan ekonomi di masa pandemi COVID-19. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Banjarmasin - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah Kalimantan Selatan (KPw BI Kalsel) akan menggelar Gerakan Bangga Buatan Indonesia (GBBI) pada tanggal 22-24 Juli 2022 di Taman Siring 0 KM Banjarmasin. Pergelaran tersebut sebagai program Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia.

"Pelaksanaan GBBI ini merupakan kolaborasi antara Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) selaku Campaign Manager, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, dan KPw BI Kalsel yang mengusung tema Jelajahi Warna-Warni Kalimantan Selatan," ujar Imam Subarkah, Kepala KPw BI Kalsel di restoran Effronte Banjarmasin, Rabu (20/7/2022).

Imam Subarkah juga menjelaskan jika GBBI merupakan Gerakan Nasional yang bertujuan agar masyarakat Indonesia mencintai dan menggunakan karya anak bangsa, utamanya produk atau jasa dari UMKM lokal. Kemudian mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui penguatan UMKM termasuk industri kecil dan menengah.

Sejumlah target pelaksanaan yang akan dicapai pada GBBI, di antaranya Peningkatan jumlah Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah/Industri Kecil dan Menengah termasuk Pelaku Ekonomi Kreatif yang masuk dalam ekosistem digital. Kemudian peningkatan jumlah penjualan atau transaksi pembelian produk lokal.

Peningkatan daya beli masyarakat, perluasan pasar, akses permodalan, pelatihan, pendataan, dan percepatan siklus ekonomi lokal melalui belanja produk lokal. Serta stimulus ekonomi untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah/Industri Kecil dan Menengah termasuk Pelaku Ekonomi Kreatif Gernas BBI sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

"Pada pergelaran ini, KPw BI Kalsel bekerja sama dengan seluruh pihak dan instansi terkait serta Dekranasda Kalsel, berbagai rangkaian kegiatan seperti pameran UMKM serta hiburan lainnya akan ditampilkan," lanjut Imam Subarkah.

Sederet agenda juga akan dilakukan untuk memeriahkan pergelaran Gerakan Bangga Buatan Indonesia itu. Selain hiburan, akan ada kegiatan penunjang guna pembinaan UMKM.

Kegiatan penunjang dan pengembangan seperti Kurasi UMKM Unggulan Kalimantan Selatan oleh KPw BI Kalsel. Selanjutnya Pameran UMKM yang akan menampilkan beragam produk UMKM Unggulan Kalimantan Selatan di bidang fesyen dan aksesoris, home decoration, dan makanan minuman yang telah terkurasi.

Investor Gathering yang akan dibungkus dalam kegiatan bincang santai pada tanggal 22 Juli 2022. Kemudian ada juga Fashion Show yang menampilkan karya-karya anak bangsa.

Sebagai penghias dengan latar belakang Sungai Martapura, GBBI juga akan dimeriahkan dengan kehadiran Karnaval Perahu Hias. Karnaval tersebit menjadi latar belakang lokasi opening ceremony. Kemudian ada Pojok Kopi, yang akan menyajikan berbagai specialty coffee khas Kalimantan Selatan.

Simak video pilihan berikut:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya