Liputan6.com, Gowa - Â Reuni Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin Angkatan 1979 berlangsung meriah di kawasan wisata Malino, Kabupaten Gowa pada Minggu (24/7/2022). Ratusan alumni terlihat hadir dengan kompak mengenakan pakaian berwarna putih.Â
Reuni yang mengangkat tema Green Reunion ini dirangkaikan dengan kegiatan berbagi Tumbler kepada ratusan siswa sekolah dasar. Tak hanya itu, ratusan bibit pohon juga dibagikan kepada warga yang tinggal di kawasan wisata Malino.Â
Advertisement
Baca Juga
Ketua Ikatan Alumni Unhas '79, Syarief Burhanuddin mengatakan bahwa sedikitnya ada 500 siswa yang diberikan botol air minum atau Tumbler. Hal itu bertujuan untuk mengurangi penggunaan plastik di masyarakat.Â
Advertisement
"Ada 500 Tumbler yang kita bagikan tadi kepada siswa SD. Harapannya ini menjadi trigger agar anak-anak diajarkan pengurangan penggunaan plastik sejak dini," kata Syarief kepada wartawan, Minggu (24/7/2022).Â
Mantan Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR itu juga menyebutkan bahwa selain membagikan Tumbler, IKA Unhas 79 juga membagikan sedikitnya 500 bibit pohon kepada masyarakat.Â
"Secara simbolis juga tadi kita bagikan bibit pohon buah kepada masyarakat. Kita berharap agar bibit itu nanti bisa dirawat. Karena yang sulit kan merawatnya bukan menanamnya," jelas dia.Â
Syarief menambahkan pembagian bibit pohon itu, merupakan lanjutan kegiatan dari penanaman 1.000 bibit pohon yang sebelumnya dilakukan Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin yang mana kampusnya berada di Kabupaten Gowa.Â
"Nah kita tahu kan bahwa kampus di Gowa itu masih baru jadi masih gersang makanya kami sepakat untuk menanam bibit pohon di kampus kita tercinta," ucapnya.Â
Â
Simak juga video pilihan berikut:
Â