Liputan6.com, Yogyakarta - Vegetarian merupakan gaya hidup dengan menerapkan pola makan tanpa mengonsumsi makanan yang berasal dari hewan, seperti daging merah, daging putih, daging unggas, ikan, dan sebagainya. Vegetarian umumnya mengonsumsi sayur, buah, kacang-kacangan, biji-bijian, jamur, dan lain-lain.
Jika kamu seorang vegetarian dan tinggal di Yogyakarta atau sedang berkunjung ke kota pelajar ini, berikut tempat makan vegetarian Yogyakarta yang bisa kamu coba:
Advertisement
Baca Juga
1. RM Lusidus Vegetarian Vegan
Berlokasi di Jalan Babarsari Nomor 21, Kledokan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, aneka olahan sayur, mi, dan daging buatan di tempat ini aman dikonsumsi untuk vegetarian. Beragam menu, seperti sawi hijau cah polos, kangkung cah terasi, brokoli cah kombinasi, mie goreng komplit, steak jamur lada hitam, dan orak arik ganggang.
Ada juga ayam kalasan, bebek panggang, ikan salmon goreng, chicken steak, soup asparagus, dan sapo tahu istimewa yang semuanya berbahan nabati.
Â
Saksikan video pilihan berikut ini:
Black Forest Cafe
2. Black Forest Cafe
Selanjutnya ada Black Forest Cafe. Tempat makan ini berlokasi di Jalan Parangtritis Nomor 87, Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan, Yogyakarta.
Menu vegetarian yang bisa dicoba, di antaranya caesar salad, golden tofu hot plate, vegan banana cake, vegan fire steak, tempe mendoan, tahu cocol, fried broccoli, dan mushroom skewer.
3. Veganissimo
Jika berkunjung ke Veganissimo, pengunjung akan disuguhkan aneka nasi goreng, seperti nasi goreng sayur dan nasi goreng rumput laut. Tak hanya itu, di sini juga menawarkan mie goreng, mie jawa, sagu goreng, bihun kangkung terasi, ikan vege balado, sate gluten, hingga sapo tahu jepang.
Tempat makan ini berlokasi di Jalan Wisata, Pringwulung, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
4. Warung Vegetarian Somayoga
Rekomendasi selanjutnya adalah Warung Vegetarian Samayoga. Tempat makan ini berlokasi di Jalan Kledokan Raya Gang Garuni II Seturan Raya, Kledokan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Beberapa pilihan menu ramah vegetarian yang ditawarkan, yakni singkong goreng rempah, dan brownies wortel. Selain itu juga ada paha crispy, steak soya jamur vegan, bakso jamur nori vegan, tempura sayuran, dan nasi empal jamur.
Â
Advertisement
Simple Plant Vegan Kitchen & Artspace
5. Simple Plant Vegan Kitchen & Artspace
Rekomendasi selanjutnya cocok bagi kamu yang menyukai suasana tenang karena Simple Plant Vegan Kitchen & Artspace berlokasi jauh dari kebisingan jalan raya. Menu yang bisa dinikmati pun beragam, seperti yamin noodles, no bakso cuanki, curried veggie fried rice, tempe steak, mixed geprek, spaghetti pesto, dan shroom tongseng.
Simple Plant Vegan Kitchen & Artspace berlokasi di Jalan Plataran Nomor 49, Sembungan, Bangunjiwo, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.
6. Fortunate Coffee Jogja
Selanjutnya, ada Fortunate Coffee Jogja yang menyediakan aneka camilan, minuman, hingga makanan berat ramah vegetarian. Menu yang tersedia di Fortunate Coffee Jogja, di antaranya curry ramen, kangkung spaghetti, mie goreng jamur geprek, fried kwetiao, sesame noodle, curry bowl, hainan rice, vegan bibimbap, dan katsu rice.
Tak hanya itu, ada juga fortunate vegan pizza, burger tempeh, futomaki sushi, great sandwich, vegan shihlin, dan vietnam roll. Tempat ini berlokasi di Jalan Jogonegaran Nomor 49E, Pringgokusuman, Gedong Tengen, Yogyakarta.
Selain enam tempat makan di atas, ada juga beberapa tempat makan ramah vegan lain di Jogja. Sebut saja Padang Vegan Damai, Viavia Jogja, Loving Hut, serta Joyful Warung vegan
Â
Penulis: Resla Aknaita Chak