Zara Anak Ridwan Kamil Putuskan Lepas Hijab, Berikut Profilnya

Putri mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yaitu Zara jadi sorotan publik di media sosial. Pasalnya Zara mengumumkan bahwa ia memutuskan untuk melepas hijabnya.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 08 Apr 2024, 00:00 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2024, 00:00 WIB
Zara anak Ridwan Kamil
penampilan Zara saat berada di sebuah kafe. Dia mengenakan atasan berwarna hijau yang dipadukan dengan pasmina krem. (Foto: Instagram/ camilliazr)

Liputan6.com, Bandung - Warganet baru-baru ini ramai membahas tentang keputusan anak mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Pasalnya baru-baru ini putri Ridwan Kamil, Camillia Laetitia Azzahra atau akrab disapa Zara memutuskan untuk melepas kerudungnya.

Hi semuanya, setelah banyak pertimbangan dan diskusi yang sangat amat panjang dengan keluarga aku, aku memutuskan untuk melepas kerudungku,” kata Zara dalam foto yang ia unggah pada Jumat (5/4/2024).

Kabar tersebut sontak jadi sorotan warganet mengingat Zara adalah anak dari sosok populer Ridwan Kamil dan Atalia Praratya. Beberapa warganet menyayangkan keputusan Zara di kolom komentarnya.

Saat ini unggahannya tersebut sudah mendapatkan like sekitar 300 ribu pengguna dengan komentar sebanyak 27.2 ribu pengguna. Selain warganet beberapa publik figur dan artis juga terlihat memberikan respons terkait keputusan Zara.

Kemudian Zara juga menuturkan bahwa ia tidak ingin publik menyalahkan kedua orang tuanya. Ia menegaskan bahwa orang tuanya sudah mendidik Zara dengan baik terutama untuk menjadi perempuan yang cerdas, berkarakter dan beragama.

Jangan menyalahkan orang tua ku, mereka mendidik aku untuk menjadi perempuan cerdas, berkarakter, dan beragama. dan ini semua adalah pilihanku sendiri. Aku memilih momentum dimana orang tuaku sedang dalam masa tenang di dunia mereka dan juga bulan suci Ramadan,” kata Zara (@camilliazr).

Simak Video Pilihan Ini:

Tanggapan Sang Ibu

7 Potret Kebersamaan Zara Anak Ridwan Kamil dengan Atalia Praratya, Tetap Beri Dukungan
Zara dan Atalia Praratya (Sumber: Instagram/ataliapr)

Pada kesempatan yang sama Ibu Zara, Atalia Praratya juga mengunggah fotonya bersama sang putri. Melalui unggahan tersebut ia menuliskan pesan penuh makna dalam captionnya untuk sang anak.

Dear Zara, I will always love u, no matter what.. Insyaa Allah, saat mamah tidak ada, Allah yang akan memeluk dan menjagamu, akan senantiasa membimbing dan memberi petunjuk kepadamu..,” kata Atalia

Atalia juga berharap putrinya untuk selalu berbahagia dan mengungkapkan bahwa ia tidak akan putus mendoakan putrinya. Selain itu Atalia juga berterima kasih kepada publik yang telah memperhatikan anaknya dan meminta doa baik untuk sang anak.

Be happy, zaa.. the strongest girl that i ever met, doa mamah dalam setiap helaan nafas…,” tulisnya @ataliapr.

Teman teman, terima kasih atas segala perhatiannya kepada zara.. Dalam hidupnya yang masih terus berproses, mohon doakan zara selalu ya…,” kata Atalia.

Profil Zara Anak Ridwan Kamil

Zara anak Ridwan Kamil
Zara mengenakan celana panjang hitam yang dipadukan dengan baju biru dan jilbab abu-abu saat nonton musikal Aladdin di The Empire Theatre. (Foto: Instagram/ camilliazr)

Berdasarkan informasi dari beberapa sumber anak Ridwan Kamil memiliki nama lengkap Camillia Laetitia Azzahra. Perempuan berusia 19 tahun itu memiliki nama panggilan Zara dan lahir pada tanggal 17 Agustus 2004 di Bandung.

Zara mempunyai satu kakak laki-laki bernama Emmeril Kahn Mumtadz yang telah meninggal dunia pada 26 Mei 2022 di Swiss karena terseret arus Sungai Aare. Kemudian Zara juga memiliki satu adik bernama Arkana Aidan Misbach.

Ia merupakan anak kedua dari pasangan publik figur Indonesia yaitu Ridwan Kamil dan Atalia Praratya. Zara juga menjadi sosok publik figur yang saat ini Instagramnya sudah diikuti oleh 1.2 juta pengguna.

Zara pernah menempuh pendidikan di SMP Darul Hikam dan SMA Negeri 3 Kota Bandung. Sebelumnya Zara juga pernah diterima di ITB dengan jurusan Arsitektur Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan namun memutuskan pindah ke Inggris.

Diketahui Zara mengambil jurusan yang sama seperti ayahnya yaitu Arsitektur di Newcastle University. Melalui media sosialnya Zara sering membagikan kegiatannya sebagai mahasiswa arsitektur.

Pernah Ikut The Voice dan Mahir Melukis

Zara Anak Ridwan Kamil Lepas Hijab
Perubahan Gaya Hijab Zara Anak Ridwan Kamil Makin Melonggarkan Hijab (Sumber: Instagram/ataliapr)

Ketika masih berusia 13 tahun Zara pernah mengikuti acara pencarian bakat The Voice Kids Indonesia. Saat itu Zara membawakan lagu bertajuk “Bimbang” milik Melly Goeslaw dan jurinya dihadiri oleh Agnez Mo, Marchel, hingga Kaka Slank.

Saat tampil di televisi Zara ditemani oleh kedua orang tuanya yang menonton langsung dari belakang panggung. Sebelum tampil di televisi Zara pernah mengikuti audisi secara diam-diam tanpa sepengetahuan orang tuanya sampai akhirnya lulus dan tampil di Jakarta.

Namun Zara tidak bisa melanjutkan ke babak berikutnya karena tidak terpilih oleh para juri. Selain bisa bernyanyi Zara juga mahir dalam melukis dan pernah melukis bergambar kakaknya ketika prosesi pemakaman sang kakak.

Diketahui lukisan tersebut dibuat secara khusus untuk almarhum kakaknya dan menggunakan gaya khas Van Gogh. Zara juga pernah membuat mural yang dipajang dalam acara Pocari Run 2023.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya