IHSG Bakal Konsolidasi, Simak Saham Pilihan Ini

Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bergerak di kisaran 5.872-6.123 pada Senin, 23 Agustus 2021.

oleh Agustina Melani diperbarui 23 Agu 2021, 06:00 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2021, 06:00 WIB
Pembukaan-Saham
Pergerakan saham di BEI, Jakarta, Senin (13/2). Pembukaan perdagangan bursa hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tercatat menguat 0,57% atau 30,45 poin ke level 5.402,44. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang konsolidasi pada perdagangan Senin (23/8/202!).

CEO PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya menuturkan, gerak IHSG terlihat masih akan berada dalam fase konsolidasi dengan potensi tekanan yang masih terlihat cukup besar. Ia menilai, hal itu mengingat kondisi perlambatan ekonomi yang masih menjadi tantangan.

“Selain itu, fluktuaktif harga komoditas dan nilai tukar rupiah belum akan memberikan pengaruh terhadap pola gerak IHSG,” tulis William dalam catatannya.

Ia menambahkan, pergerakan fluktuaktif pada rentang konsolidasi wajar masih dapat dimanfaatkan oleh investor untuk akumulasi beli dengan target jangka pendek. IHSG akan bergerak di kisaran 5.872-6.123.

Sementara itu, Direktur MNC Asset Management Edwin Sebayang prediksi IHSG berpeluang menguat terbatas. Hal ini seiring penguatan EIDO sebesar 1,6 persen dan indeks Dow Jones naik 0,65 persen.

Pada pekan lalu, IHSG meski melemah 1,77 persen tetapi investor asing beli saham Rp 2,34 triliun. Adapun hal yang perlu diwaspadai, menurut Edwin yaitu kembali turunnya harga komoditas antara lain timah, minyak, batu bara, dan emas. “Berpotensi menarik turun harga saham di bawah komoditas tersebut,” tulis Edwin dalam catatannya.

Ia prediksi, IHSG akan bergerak di kisaran 5.975-6.066 pada awal pekan ini.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Saham Pilihan

IHSG Merosot hingga Diberhentikan Sementara
Pergerakan saham pada layar elektronik pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (10/7/2020). IHSG pada perdagangan di BEI turun tajam karena pengumuman Gubernur DKI Anies Baswedan terkait dengan rencana penerapan PSBB secara ketat. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sedangkan untuk saham pilihan, William memilih saham PT Gudang Garam Tbk (GGRM), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI).

Selain itu, PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM), PT AKR Corporindo Tbk (AKRA), dan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG).

Untuk saham pilihan, Edwin memilih saham PT Indosat Tbk (ISAT), PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG), PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), PT Kalbe Farma Tbk (KLBF), PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), PT XL Axiata Tbk (EXCL), PT AKR Corporindo Tbk (AKRA), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya