Private Placement, Medikaloka Hermina Tetapkan Harga Rp 1.500 per Saham

PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) berpotensi meraup dana Rp 45 miliar dari hasil private placement.

oleh Liputan6.com diperbarui 01 Apr 2022, 17:51 WIB
Diterbitkan 01 Apr 2022, 17:51 WIB
Terjebak di Zona Merah, IHSG Ditutup Naik 3,34 Poin
Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, Rabu (16/5). Sejak pagi IHSG terjebak di zona merah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Penyedia jasa dan peralatan rumah sakit, PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) menetapkan harga pelaksanaan penawaran saham baru dalam rangka Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) atau private placement sebesar Rp 1.500 per saham.

Jumlah saham yang akan ditawarkan ada sebanyak 30 juta saham. Dengan demikian Medikaloka Herminaberpotensi meraup dana sekitar Rp 45 miliar.

Saham tersebut akan diterbitkan setelah mendapatkan persetujuan pencatatan saham oleh regulator Pasar Modal, PT Bursa Efek Indonesia (BEI), atau diperkirakan sekitar 6 April 2022. Selanjutnya sehari setelah itu, saham tersebut akan dicatatkan di BEI, atau diperkirakan pada 7 April 2022.

Setelah itu hasil pelaksanaan akan diumumkan paling lambat dua hari setelah saham diterbitkan. Setelah pelaksanaan PMTHMETD ini, jumlah modal disetor dan ditempatkan perseroan akan meningkat dari 14.890.000.000 saham, dari sebelumnya 14.920.000.000 saham.

Melalui Pengumuman ini perseroan telah melaksanakan ketentuan OJK untuk Pemberitahuan terkait pelaksanaan Penambahan Modal lima hari sebelum pelaksanaan Penambahan Modal. Sebelumnya, Medikaloka Hermina juga telah melaksanakan PMTHMETD sebanyak 5.000.000 saham pada 30 Desember 2020.

Sebelumnya perseroan sudah mendapat izin untuk sebanyak maksimal 208.110.000  saham yang dapat diterbitkan dalam rangka PMTHMETD pada 10 November 2020. Setelah penerbitan saham itu, Perseroan masih memiliki plafon untuk penerbitan saham baru sebanyak 203.110.000 saham.

Namun, pada 21 Mei 2021, perseroan melakukan pemecahan nilai saham dengan rasio 1:5, di mana satu saham dipecah menjadi 5, sehingga jumlah total saham perseroan bertambah menjadi sebanyak 1.015.550.000 saham.

Setelah pelaksanaan penerbitan PMHMETD yang kedua ini, jumlah saham yang tersisa untuk PMHMETD ada sebanyak 985.550.000 saham.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Gerak Saham HEAL

Akhir tahun 2017, IHSG Ditutup di Level 6.355,65 poin
Pekerja tengah melintas di bawah papan pergerakan IHSG usai penutupan perdagangan pasar modal 2017 di BEI, Jakarta, Jumat (29/12). Perdagangan bursa saham 2017 ditutup pada level 6.355,65 poin. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Pada penutupan perdagangan Jumat, 1 April 2022, saham HEAL melonjak 3,4 persen ke posisi Rp 1.215 per saham. Saham HEAL dibuka naik 15 poin ke posisi Rp 1.190 per saham.

Saham HEAL berada di level tertinggi Rp 1.265 dan terendah Rp 1.180 per saham. Total frekuensi perdagangan 9.410 kali dengan volume perdagangan 310.281 saham. Nilai transaksi Rp 37,7 miliar.

 

Reporter: Elizabeth Brahmana

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya