Liputan6.com, Jakarta Teuku Rasya diam-diam menyimpan hasrat untuk bisa tampil bersama ibu kandungnya, Tamara Bleszynski. Ia mengatakan kalau dirinya sangat tertarik untuk berakting bersama Tamara.
"Pengin banget, kalau ditawarin oke," jelas Rasya saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (12/6/2014) malam.
Rasya melihat jika keterlibatan dirinya dan Tamara dalam berakting di sebuah film atau sinetron merupakan hal yang menarik. Ia sendiri membayangkan jika hal itu terjadi, banyak keseruan yang akan terjadi.
"Cuma sayangnya sampai sekarang belum ada tawaran akting bareng sama mama. Kalau ada sih mau banget," papar Rasya.
Sejak terjun ke dunia akting, Rasya menganggap Tamara sebagai guru terbaik dalam memberikan pelajaran dan pemahaman soal dunia seni peran. Bahkan, untuk mengasah bakat aktingnya, Rasya ingin peran yang berlawanan jika diberi kesempatan tampil bersama Tamara.
"Wah kalau dapat peran yang berlawanan dengan mama pasti seru ya. Bukan cuma peran ibu dan anak saja," tutup dia.(Gie/Mer)
Teuku Rasya Ingin Adu Akting dengan Tamara Bleszynski
Teuku Rasya melihat jika keterlibatan dirinya dan ibunya, Tamara Bleszynski dalam sebuah sinetron atau film akan sangat menarik.
Diperbarui 13 Jun 2014, 11:20 WIBDiterbitkan 13 Jun 2014, 11:20 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Amankan Preman yang Diduga Ancam Sopir Travel di Koja
KAI Divre IV Tanjungkarang Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk yang Berulang Tahun
Musisi SEBY Rilis Single All He Does dengan Nuansa City Pop Ala Jepang
6 Fakta Menarik Masjid Merah Panjunan di Cirebon yang Bersejarah pada Zaman Wali Songo
Bukber Bisa Merusak Ibadah Puasa? Simak Tips Jaga Keberkahannya
5 Tips Puasa Sehat Selama Ramadhan dari dr Zaidul Akbar, Catat Baik-Baik
Menteri PKP Maruarar Pastikan Wisma Atlet Kemayoran Siap Digunakan Pasca Revitalisasi
IU Ungkap Efek Jangka Panjang Diet Ketat Bertahun-tahun pada Tubuhnya
Gemilang di Real Betis, Pemain Buangan Manchester United Menarik Minat Juventus
Film Qodrat 2 Bakal Tayang Lebaran 2025
Jangan Marahi Anak-Anak yang Bermain di Masjid, Bisa-Bisa Kamu yang Dosa Kata Gus Baha
Apakah Menelan Ludah dapat Membatalkan Puasa? Simak Kata Buya Yahya