Liputan6.com, Jakarta Judika tengah harap-harap cemas. Sang istri, Duma Riris masuk ke rumah sakit. Kabarnya, kandungan Duma tengah memasuki pembukaan satu. Judika pun kini menginap di rumah sakit.
"Iya, sekarang ini aku tinggalkan, tadi aku antar ke rumah sakit, tiba-tiba perutnya sakit. Dicek katanya sudah bukaan satu. Dia disuruh makan dulu baru dicek lagi. Pas aku ke sini, dia ke dokter lagi dan sepertinya menginap," ujar Judika di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Senin (20/10/2014).
Dari pemeriksaan sebelumnya, dokter sempat memprediksi Duma bakal melahirkan sekitar 29 Oktober mendatang. Makanya Judika sempat bingung ketika prediksi dokter meleset jauh dari perkiraannya.
"Harusnya kata dokter sekitar 29 Oktober, banyak teman yang aku tanyakan, katanya biasanya maju atau mundur sekitar 2-3 hari. Kalau sekarang (20 Oktober) berarti kan majunya jauh banget," kata Judika.
Untuk menenangkan sang istri, Judika pun sempat menelepon Duma untuk mendengar kabar terakhir. "Aku sempat telepon, aku bilang jalani saja deh ya. Mudah-mudahan baik, aku juga masih menunggu kabar," tutur Judika.
Masuk Rumah Sakit, Duma Riris Melahirkan?
Perkiraan awal, Duma Riris melahirkan pada 29 Oktober 2014.
Diperbarui 20 Okt 2014, 22:45 WIBDiterbitkan 20 Okt 2014, 22:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arsenal Terima Kabar Buruk di Jeda Internasional, Bek Italia Kembali Masuk Ruang Pasien
Lawan Superlek di ONE 172, Nabil Anane Tetap Berpuasa
Gemuruh Letusan Dahsyat Gunung Lewotobi Laki-Laki, Apa Upaya Mitigasi Bencana?
Mengenal Tradisi Kebo-keboan dari Banyuwangi
Misteri 'Lubang Hitam' di Samudra Pasifik Terungkap, Ini Faktanya
Strategi Polda Metro Jaya Urai Kemacetan Mudik dan Arus Balik Lebaran 2025
WNI Korban Online Scam: Dijanjikan Kerja di Thailand, tapi Berakhir di Myawaddy Myanmar
Rahasia Bangun Pagi: Berikut Tips Ampuhnya dan Hindari Kebiasaan Buruk Ini
Waspada! Masalah Pencernaan Usai Lebaran, Ini Cara Mengatasinya
Wow, Makan 400 Gram Sayur dan Buah Sehari, Tubuh Jadi Sehat dan Awet Muda
Mengapa Lailatul Qadar Begitu Istimewa? Simak Penjelasan Dr Sukidi
Cuaca Esktrem, Warga Manado Tewas Diterjang Tanah Longsor