Liputan6.com, Jakarta Duma Riris ingin menjadi ibu yang sempurna setelah melahirkan anaknya, Cleo. Ia pun memberikan air susu ibu (ASI) secara ekslusif. Namun, kendala muncul lantaran air susu Duma sempat tak keluar.
Hal itu dikeluhkan Duma Riris saat jumpa pers di Rumah Sakit Metropolitan Medical Center (MMC), Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (22/10/2014). Air susu tak keluar, suhu tubuh bayi jadi naik lantaran tak mendapat asupan makanan.
"Aku mau ASI ekslusif, ini sudah dua hari, tapi karena susunya nggak keluar, anak aku suhunya jadi naik, jadi demam," ungkap Duma Riris sedih.
Banyak cara untuk merangsang air susu bisa keluar. Duma Riris pun sedang menanti ramuan tradisional yang dikirimkan dari kampung halamannya di Sumatera Utara.
"Ini masih menunggu kiriman dari kampung, ramuan tradisional gitu. Pokoknya aku harus hati-hati. Aku lebih suka melakukannya sendiri," pungkas Duma Riris.(Jul/Mer)
Air Susu Duma Riris Tak Keluar, Bayi Alami Demam
Duma Riris ingin menjadi ibu yang sempurna setelah melahirkan anaknya, Cleo.
Diperbarui 23 Okt 2014, 12:50 WIBDiterbitkan 23 Okt 2014, 12:50 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Lawan Superlek di ONE 172, Nabil Anane Tetap Berpuasa
Gemuruh Letusan Dahsyat Gunung Lewotobi Laki-Laki, Apa Upaya Mitigasi Bencana?
Mengenal Tradisi Kebo-keboan dari Banyuwangi
Misteri 'Lubang Hitam' di Samudra Pasifik Terungkap, Ini Faktanya
Strategi Polda Metro Jaya Urai Kemacetan Mudik dan Arus Balik Lebaran 2025
WNI Korban Online Scam: Dijanjikan Kerja di Thailand, tapi Berakhir di Myawaddy Myanmar
Rahasia Bangun Pagi: Berikut Tips Ampuhnya dan Hindari Kebiasaan Buruk Ini
Waspada! Masalah Pencernaan Usai Lebaran, Ini Cara Mengatasinya
Wow, Makan 400 Gram Sayur dan Buah Sehari, Tubuh Jadi Sehat dan Awet Muda
Mengapa Lailatul Qadar Begitu Istimewa? Simak Penjelasan Dr Sukidi
Cuaca Esktrem, Warga Manado Tewas Diterjang Tanah Longsor
Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Horor Dasim, Teror Jin Perusak Rumah Tangga