Liputan6.com, Jakarta Musisi Dwiki Dharmawan baru saja kembali dari Amerika Serikat untuk merampungkan album bertajuk Love, Life and Passion. Rencananya, pentolan grup band jazz Krakatau ini akan segera menggelar tur untuk mempromosikan album itu.
"Saya baru saja menyelesaikan satu album rekaman di Amerika Serikat. Di LA, bersama drummer dan bassis luar negeri. Kami berlima bersama Dewa Budjana dan Tohpati," ucap Dwiki Dharmawan, disela-sela jumpa pers program `Akoe Indonesia` di Jakarta Design Center, Jakarta Barat, baru-baru ini.
Suami penyanyi Ita Purnamasari itu berusaha untuk memperkenalkan album yang baru saja direkamnya secara lebih luas. Tak hanya di Indonesia, tapi juga mancanegara.
"Tur ini dinamakan `Love, Life and Passion`. Ini baru direkam dan akan di launching di Eropa dan Amerika. Tapi start akan kita mulai di Indonesia," papar Dwiki Dharmawan.
Tur konser `Love, Life and Passion` akan dimulai Dwiki Dharmawan bersama Tohpati dan Dewa Budjana pada 10 Februari 2015 di Grand Hyatt Hotel, Jakarta. Kemudian berlanjut di Bandung (11 Februari), Yogyakarta (13 Februari) dan Bali (14 Februari).(Gie/Mer)
Dwiki Dharmawan Siapkan Tur Bareng Dewa Budjana dan Tohpati
Dwiki Dharmawan baru saja merampungkan album barunya bertajuk `Love, Life and Passion`, di Amerika Serikat.
Diperbarui 27 Jan 2015, 20:30 WIBDiterbitkan 27 Jan 2015, 20:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Terima Uang dari Bisnis Narkoba Fredy Pratama, 2 Polisi di Makassar Dipecat
Perampokan hingga Penganiayaan di Dogiyai Papua Tengah, Lelaki Paruh Baya Tewas
Berikut Identitas 12 Jenazah Pendulang Emas Korban KKB di Yahukimo Papua Pegunungan
Disaksikan Prabowo dan Raja Abdullah II, RI-Yordania Teken Kerja Sama Pertahanan hingga Pertanian
Ingin Evakuasi Warga Gaza, Langkah Prabowo dinilai Mirip PM Malaysia
Arti Mimpi Mama Meninggal Dunia: Tafsir dan Maknanya
Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Hasil Piala Asia U-17 2025 Timnas Indonesia U17 vs Korea Utara U17: Dipermak 0-6, Garuda Muda Gagal ke Semifinal
VIDEO: Warga Mandi Lumpur Sebagai Bentuk Protes Jalan Berlubang Tak Kunjung Diperbaiki
Dortmund vs Barcelona: Bisakah Die Borussien Ciptakan Keajaiban di Leg Kedua 8 Besar Liga Champions?
Mau Aktifkan MFA di Asndigital.bkn.go.id, Ketahui Dulu Fakta-faktanya
Top 3 Berita Hari Ini: 2 Penumpang Asal China Ditangkap karena Mencuri Uang di Pesawat Rute Makau - Bangkok