Liputan6.com, Jakarta Tak terasa perjalanan musik grup band ST12 sudah mencapai satu dekade. Hal tersebut dianggap band yang kini dimotori oleh Pepep (drum), Dimas (vokal) dan Indra (bass) sebagai modal berharga untuk terus eksis di panggung musik.
"Alhamdulillah berjalannya ST12 sampai menjelang 10 tahun memang bukan perkara yang mudah. Namun semua itu memang harus dihadapi dan dijalani," ucap Pepep, saat dihubungi Liputan6.com melalui telepon, Rabu (28/1/2015).
"Kita percaya bahwa untuk meraih kesuksesan pasti penuh dengan risiko, pengorbanan, dan konsistensi dalam bekerja. Itu yang akan ST12 lakukan," sambung Pepep.
ST12 termasuk grup band yang punya prestasi tak mengecewakan di panggung musik. Mereka sukses menelurkan empat album dengan mencetak 24 juta download RBT dibawah naungan label Trinty Optima Production.
Setelah ditinggal Charly Van Houten, ST12 melanjutkan petualangan di panggung musik dengan menandatangani kontrak dengan label asing yaitu Universal Music Asia dan Rumpun Record, Malaysia.
"Alhamdulillah juga ST12 tetap konsisten melahirkan karya yang disukai penggemar musik kita dan berhasil mendapatkan 12 platinum untuk album Lentera Hati," papar Pepep.(Gie/Mer)
ST12 Buktikan Eksistensi Hingga Satu Dekade
Tak mudah perjuangan grup band ST12 untuk mencapai usia 10 tahun, penuh risiko, pengorbanan, dan konsistensi dalam bekerja.
Diperbarui 29 Jan 2015, 06:00 WIBDiterbitkan 29 Jan 2015, 06:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Di Tengah Ancaman Serangan Israel, Pengungsi Palestina di Gaza Rayakan Idul Fitri
WNI Didakwa Curi Dompet di Pesawat Singapore Airlines SQ242, Terancam 13 Tahun Penjara
6 Potret Ifan Seventeen dan Citra Monica Itikaf, Semangat di 10 Hari Terakhir Ramadan
Resep dan Cara Membuat Perkedel Sayur dengan Mudah, Ide Kreatif untuk Tetap Sehat
Lagi-Lagi Marquez Bersaudara Dominasi Sprint Race MotoGP
Cerita Pengusaha Barbershop di Cirebon Banjir Permintaan Jelang Lebaran 2025
Cara Download Lagu dari YouTube, Berikut Panduan Lengkap dan Mudahnya
Ke Mana Perginya Uang Saat Harga Saham Turun?
Cara Daftar BPJS Kesehatan Online dan Offline Lengkap, Berikut Syarat dan Iuran yang Harus Dikeluarkan
Investor Dogecoin Sambut Harapan Baru dengan Muncul Sinyal Bullish
Kecurangan Volume MinyaKita dan Beras 5 kg Bikin Heboh Jelang Lebaran, Konsumen Harus Apa?
Pemerintah Klaim Kebijakan WFA Berhasil Urai Kepadatan Puncak Arus Mudik Lebaran 2025