Manajer: Yanni Trio Libels Meninggal di Pesawat

Yanni Trio Libels dikabarkan meninggal saat meninggalkan Pangkal Pinang.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 25 Mar 2015, 13:00 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2015, 13:00 WIB
Yani Libels
Yani Libels (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Kabar meninggalnya Yanni Trio Libels dibenarkan sang manajer Ronny Trio Libels, Abbay. Dari info yang diterimanya, Yanni dikabarkan meninggal di pesawat saat sedang terbang dari Pangkal Pinang.

"Iya benar (meninggal). Saya dapat infonya tadi pagi. Meninggal di pesawat, dari Pangkal Pinang kayaknya," kata Abbay saat dihubungi via telepon, Rabu (25/3/2015).

Namun sayang, Abbay belum tahu pasti apa penyebab kematian Yanni. Ia berjanji akan segera mengabarkan perkembangan terbaru soal meninggalnya Abbay.



"Belum tahu pasti (meninggalnya). Saya juga masih di jalan ini nanti dikabarkan," tuturnya.

Yanni Libels bernama asli Yanni Djunaedi. Ia menggawangi grup vokal Trio Libels bersama Ronny Sianturi dan Edwin Manangsang. Trio Libels adalah group vokal yang populer sejak akhir 1980-an hingga tahun 1990-an.



Trio Libels antara lain sudah menelurkan lagu-lagu hit seperti Gadisku (1990), Jerat-jerat Cinta (1992), serta Hanya Untukmu (1995). Hingga berita ini ditulis, belum ada konfirmasi dari pihak keluarga atau rekan terdekat Yani Libels. Yani Libels pernah merilis single dangdut dengan nama panggung Yanni Airlangga. (Ras/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya