Pertama Kali, Sophia Latjuba Unggah Foto Ariel NOAH di Instagram

Sophia Latjuba mengunggah foto Ariel NOAH di media sosialnya untuk pertama kalinya, seperti apa foto itu?

oleh Firli Athiah Nabila diperbarui 07 Jul 2015, 23:00 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2015, 23:00 WIB
Sophia Latjuba
Sophia Latjuba mengunggah foto Ariel untuk pertama kalinya di media sosial.

Liputan6.com, Jakarta Sudah bukan rahasia lagi jika Sophia Latjuba menjalin hubungan dengan Ariel Noah. Namun belakangan dua artis ini dikabarkan telah putus. Hal itu lantaran keduanya sudah jarang terlihat menghabiskan waktu berdua.

Tetapi ada pemandangan menarik di akun Instagram pribadi Sophia Latjuba, Senin (6/7/2015). Untuk pertama kalinya, Sophia Latjuba mengunggah foto Ariel NOAH di media sosial miliknya. Foto itu pun menghebohkan penggemar dua artis Tanah Air ini.

Sophia Latjuba mengunggah foto Ariel Noah di media sosialnya. (foto: instagram.com/sophia_latjuba)

Selama ini tak pernah terlihat ada wajah Ariel di akun Instagram Sophia Latjuba. Di foto yang diunggahnya itu, pria dengan nama asli Nazril Irham sedang asyik bermain Playstation dengan seorang keluarga Sophia Latjuba. Ariel tampak duduk di lantai, wajahnya tampak serius.

Baca juga: Ariel NOAH dan Sophia Latjuba Dikabarkan Putus

"Boys will be boys," begitu tulis Sophia Latjuba sebagai keterangan foto yang diunggahnya. Foto tersebut pun langsung mendapat komentar dari para penggemarnya. Unggahan ibu dari Eva Celia itu diberi hampir tiga ribu tanda likes.

Isu kedekatan Sophia Latjuba dengan vokalis NOAH tersebut mulai tercium media akhir 2013. Keduanya diperbincangkan punya hubungan khusus saat beredarnya foto Sophia dan Ariel bergandengan tangan di salah satu mall di bilangan Senayan. Namun kala itu, mereka mengaku hanya sebagai teman saja.

Tak hanya di mall, mantan istri Indra Lesmana itu juga pernah kepergok jalan bersama Ariel di stasiun kereta di Jakarta Pusat. Sejak saat itu, hubungan Sophia Latjuba dan Ariel langsung menjadi buah bibir.(Fir/Adt)

Baca juga:

Ariel NOAH dan Sophia Mueller Umbar Kemesraan di Stasiun Kereta

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya