Julia Perez Tunjukkan Foto Saat Berjuang Melawan Rasa Sakit

Julia Perez menceritakan bahwa sesekali kanker yang ia alami menimbulkan rasa sakit yang sulit ditahan.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 04 Mar 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2017, 18:00 WIB
Julia Perez
Julia Perez menceritakan bahwa sesekali kanker yang ia alami menimbulkan rasa sakit yang sulit ditahan.

Liputan6.com, Jakarta - Ketegaran dan semangat Julia Perez atau Jupe dalam melawan kanker memang perlu diapresiasi. Pasalnya, tindak pengobatan yang selama ia jalani sungguh tidak mudah. Kondisinya yang kian menurun, membuatnya harus mendapat suntikan setiap satu jam sekali.

"Oh kalo ada yg nanya itu selang apa di di bawah pungung kiri saya itu epidural... jadi setiap satu jam.. saya dapet suntikan anti nyeri... secara otomatis..obat2 nya menyeseuai kan," tutur Julia Perez di akun Instagramnya, Jumat (3/3/2017).

Julia Perez memulas bibirnya dengan lipstik merah (Instagram/@juliaperrezz)

Pelantun lagu "Belah Duren" itu tampak tersenyum lebar sambil memamerkan tubuhnya yang begitu kurus. Di punggung bagian bawahnya memang terlihat selang sebagai wadah untuk memasukkan obat. Foto ini merupakan hasil jepretan dari fotografer Rio Motret.

Jupe juga menceritakan bahwa sesekali kanker yang ia alami menimbulkan rasa sakit yang sulit ditahan. Dan tak disangka, foto tersebut diambil saat rasa sakit itu sedang datang. Ini menunjukkan betapa ia benar-benar kuat melawan sakitnya.

[Foto: Instagram Julia Perez]

"Dan kalo ada serangan.. baru dokter2 dateng kasih.. suntikan extra untuk menghilangkan rasa sakit yg luar biasa... jadi manusia selang sementara.. oh ya di foto ini lagi kesakitan... karena biasa kaki aku lagi kumat.. tapi tetep focus foto," ungkap Jupe dalam unggahan yang sama.

Ia melanjutkan, "Yg keren koko rio.. hempas kan rasa sakit ini dengan kebahagiaan.. ayo foto cekrek cekrekk... bagus kan... aduh susah mandi.. tetep mandi..😀 hrs paksa.. diri ini ke level yg extra kuat.. focuskan diri ini untuk kemenangan..bravo yuli."

Tak pelak, cerita Julia Perez ini langsung mendapat simpati dari para netizen. Ada lebih dari 7000 komentar yang telah memenuhi unggahannya untuk memberi doa dan dukungan.

Julia Perez (Instagram)

"Cepet sembuh yah mba qu sayang semoga Allah cepat mengangkat segala penyakit nya Amin... @juliaperrezz," tutur pemilik akun @yusuf_faisal.

"Ttep cantik meskipun lagi sakit. Semangat terus ya kak jupe😢 saya slalu mendoaakan kakak. @juliaperrezz," @savira.okta menimpali.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya