Bagaimana Peluang 3 Akademia di Grand Final Dangdut Academy 4?

Grand Final di Konser Final Top 3 yang akan digelar pada Kamis, 4 Mei 2017, Kamis (4/5/2017) malam ini.

oleh Puji Astuti HPS diperbarui 04 Mei 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2017, 16:00 WIB
D'Academy 4
Grand Final di Konser Final Top 3 yang akan digelar pada Kamis, 4 Mei 2017, Kamis (4/5/2017) malam ini.

Liputan6.com, Jakarta - Grand Final Dangdut Academy 4 atau D'Academy 4 sudah hampir di depan mata. Tiga akademia telah berhasil menyingkirkan para pesaingnya sejak babak 35 besar.

Aulia (Pontianak), Fildan (Bau Bau), dan Putri (Balikpapan) pun akan bertarung habis-habisan untuk memperebutkan dua tiket menuju Grand Final di Konser Final Top 3 yang akan digelar pada Kamis, 4 Mei 2017 malam ini.

Dari tiga akademia tersisa dan terbaik ini, siapakah yang layak masuk Grand Final?

Fildan D'Academy 4

Persaingan tiga peserta di Konser Final 3 dipastikan akan berlangsung sengit. Masing-masing kubu memiliki keunggulan dan kelemahannya sendiri. Selain mengandalkan kualitas vokal dangdut mumpuni, ketiga peserta juga bergantung pada dukungan penggemar dan pemirsa untuk mengirim SMS.

Dari ketiganya, Fildan bisa dibilang sebagai favorit sekaligus jagoan pemirsa di Final 3 nanti. Di Final Top 4 minggu lalu, akademia kesayangan dan dimentori Iis Dahlia sejak 5 Besar ini sukses menduduki puncak polling SMS terakhir dengan raihan 27,57%. Di babak-babak sebelumnya pun, Fildan kerap berada di posisi teratas peraih SMS tertinggi.

Fildan sudah menghipnotis pemirsa, bahkan sejak babak audisi digelar. Sempat mendapat kritikan karena hanya jago menyanyikan lagu India saja, nyatanya Fildan juga bisa menaklukkan berbagai tantangan lagu yang diberikan juri. Ia juga langganan standing ovation dari para juri dan komentator.

Putri D'Academy 4 (Umi Septia/Liputan6.com)

Lawan terberat Fildan di Final 3 bisa dibilang datang dari Putri. Sama seperti Fildan, Putri juga merupakan favorit pemirsa. Putri sejak awal dikenal sudah jadi kesayangan Soimah. Menariknya, akademia termuda di D'Academy 4 ini menjadi satu-satunya yang sempat tersenggol, namun masih bertahan hingga menjelang Grand Final.

Di media sosial, sayangnya Putri banyak mendapat komentar tak mengenakan dari netizen soal seringnya ia bermain di zona aman dengan menyanyikan lagu balad. Padahal saat audisi, Putri bernyanyi sambil bergoyang. Namun memang, vokal Putri terdengar tak stabil jika dipaksakan tampil nge-beat. Diluar itu, kualitas bernyanyi Putri salah satu yang berprogres paling pesat di antara yang lain.

Terakhir, D'Academy 4 punya Aulia, si kuda hitam. Meski tak seperti Fildan dan Putri yang difavoritkan dan memiliki fans hingga ratusan ribu, Aulia yang akun Instagramnya "hanya" difollow sebanyak 158 ribu pengikut ini tetap tak bisa dipandang remeh.

Aulia D'Academy 4

Sejak Babak 35 Besar, Aulia sudah digadang-gadang bakal menjadi calon juara D'Academy 4. Ia bahkan disebut-sebut sebagai The Next Weni yang tak lain adalah juara 2 D'Academy 3 namun sukses menyabet gelar juara Dangdut Academy Asia 2 lalu. Dianggap sebagai kuda hitam, tentu saja gebrakan Aulia musti diwaspadai dua akademia favorit pemirsa di atas.

Lantas, siapa akademia yang menurut anda layak menjadi Grand Finalis D'Academy 4? Fildan, Putri, atau justru Aulia? Pastikan jagoan Anda bisa lolos ke Grand Final dengan cara kirim SMS, ketik DA (spasi) Nama Peserta, lalu kirim sebanyak-banyaknya ke 97288.

Konser Final Top 3 Dangdut Academy 4 sendiri bisa disaksikan malam ini mulai pukul 18.30 WIB, hanya di Indosiar. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya