Liputan6.com, Los Angeles - Marvel dalam waktu dekat ini memang tak akan merilis trailer atau teaser trailer Avengers: Infinity War. Terlebih, setelah teaser yang dipamerkan di Comic-Con San Diego bocor di dunia maya. Marvel Studios pun semakin kelabakan dalam menghapus video-video rekaman diam-diam yang sedang berjamuran.
Namun begitu, Marvel Studios tetap mengurangi rasa penasaran fans dengan tetap merilis poster-poster perdana Avengers: Infinity War. Uniknya, tiga buah poster yang dirilis bisa disatukan menjadi sebuah gambar.
Advertisement
Baca Juga
Poster utama yang menjadi bagian tengahnya, berisi desain Thanos dan keempat kaki tangannya. Sementara di bagian kanan terlihat Iron Man beserta beberapa anggota Guardians of the Galaxy, Hulk, Spider-Man, Black Panther, sampai Doctor Strange.
Di bagian kiri, Steve Rogers yang sudah bukan lagi Captain America, terlihat bersama beberapa anggota Guardians of the Galaxy lainnya serta anggota Avengers seperti Black Widow, Falcon, Thor, Vision, Scarlet Witch, bahkan hingga Loki.
Uniknya, beberapa warganet menganggap penampilan Steve Rogers berjanggut yang dimainkan Chris Evans sangat mirip dengan penampilan Wolverine tua yang diperankan Hugh Jackman di film Logan.
Sementara itu, tak sedikit juga yang menanyakan keberadaan Ant-Man. Pasalnya superhero yang bisa mengecil seukuran semut itu telah diumumkan oleh Marvel akan tampil di Avengers: Infinity War.
Avengers: Infinity War sendiri akan tayang pada Mei 2018 mendatang. Film ini tak hanya menyatukan semua superhero yang telah muncul di film-film Marvel sebelumnya, namun juga menjadi titik balik bagi seluruh karakter dalam menghadapi ancaman terhadap bumi.
Simak juga video menarik berikut ini: