Fania Nada Penasaran Ingin Nonton Warkop DKI Reborn Part 2

Dalam lima hari, film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 sudah ditonton 2 juta orang.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 06 Sep 2017, 10:20 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2017, 10:20 WIB
Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2
Dalam lima hari, film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 sudah ditonton 2 juta orang.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 mungkin menjadi film yang paling bikin gempar di 2017 ini. Bagaimana tidak, baru lima hari tayang di bioskop, film garapan Anggy Umbara ini ditonton lebih dari 2 juta orang.

Hal itu rupanya membuat penasaran penyanyi cantik Fania Nada. Fania yang mengaku sudah nonton Warkop DKI Reborn Part 1 mengaku dibikin penasaran dengan film keduanya.

Fania Nada (Istimewa)

"Kayaknya di mana-mana lagi heboh sama film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2. Di media sosial, ada film itu, di mana-mana ada film itu. Jadi penasaran pengin nonton," ujar Fania Nada, saat dihubungi via telepon, Selasa (5/9/2017).

Selain promosi film yang gila-gilaan, Fania Nada juga mengaku wajar film Warkop DKI Reborn Part 2 ini ditonton banyak orang. Menurut pelantun "Cikarang" ini, bila melihat yang pertama, film yang dibintangi Abimana Aryasatya, Tora Sudiro, dan Vino G Bastian itu memang sukses mengocok perut.

"Aku mungkin nontonnya Minggu besok. Aku mau nonton sama keluarga aku, biar ketawanya bareng-bareng. Kan seru banget tuh. Penasaran juga pengin lihat Tora Sudiro sama Vino lagi. Mereka idolaku aku banget," kata Fania Nada.

Pemain Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 menggelar syukuran menembus 2 juta penonton di hari ke-5 (Liputan6.com/Aditia Saputra)

Film Wakrop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 memang menjadi fenomena tersendiri bagi perfilman Tanah Air. Edisi pertama film tersebut mampu meraup lebih dari 6 juta penonton. Itu adalah rekor untuk penonton film Indonesia terbanyak sepanjang masa.

 

Simak Videoo Menarilk di Bawah Ini:

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya