Liputan6.com, Jakarta - Jalinan asmara Didi Mahardika dengan Vanessa Angel putus di tengah jalan. Padahal keduanya sudah menggelar pertunangan dan persiapan pernikahannya sudah mencapai 90 persen.
Advertisement
Baca Juga
Alhasil, banyak yang bertanya-tanya alasan gagalnya rencana pernikahan Didi dengan Vanessa Angel. Ibunda Didi Mahardika, Rachmawati Soekarnoputri, angkat bicara mengenai masalah yang menimpa anaknya.
"Ya itu (gagal) sudah suratan takdir. Mau gimana? Mungkin itu yang terbaik untuk dia. Saya selalu mengharap Didi utamakan perhatian ke anak dan kariernya," ujar Rachmawati Soekarnoputri, saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (3/11/2017).
Ibu Meminta Didi Hati-Hati Mencari Calon Istri
Selain itu, Rachmawati Soekarnoputri juga menyarankan Didi untuk lebih berhati-hati dalam memilih pasangan hidup. Ia meminta Didi mengutamakan sosok istri yang bisa mencintai anak-anaknya.
"Ya terutama kan ada anak. Jadi lebih mencari sosok yang bisa mengerti anak sebagai seorang ibu, bukan cuma kamuflase gitu ya," ucap Rachmawati Soekarnoputri.
Perkataan Rachmawati itu pun terkesan menyindir Vanessa Angel yang dikabarkan kurang dekat anak-anak Didi Mahardika. Apalagi putri Presiden Soekarno itu juga sempat mempermasalahkan tata krama Vanessa Angel.
"Biasanya kalau orang baru kenal senang-senang kan. Kita enggak bisa lihat sesungguhnya bagaimana. Terutama masalah manner (tata krama) ya," kata Rachmawati Soekarnoputri.
Advertisement