Ayu Ting Ting Akhirnya Tanggapi Ucapan Nikita Mirzani

Ayu Ting Ting tak mau terlalu memikirkan ucapan yang telah dilontarkan Nikita Mirzani.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 22 Des 2017, 17:40 WIB
Diterbitkan 22 Des 2017, 17:40 WIB
Ayu Ting Ting
Ayu Ting Ting mau terlalu memikirkan ucapan yang telah dilontarkan Nikita Mirzani. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Nikita Mirzani sempat mengeluarkan pernyataan mengejutkan tentang Ayu Ting Ting. Janda dua anak itu mengatakan, ia pernah melihat langsung Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad di sebuah hotel di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Bukan itu saja, dalam sebuah acara gosip pagi di televisi, Nikita Mirzani juga mengomentari soal video Ayu Ting Ting dengan Raffi Ahmad di kabin pesawat. Menurut Nikita Mirzani, ia tak habis pikir, di antara banyak kursi pesawat, mengapa Ayu memilih duduk di samping Raffi.

Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad (Berbagai Sumber)

Pernyataan tersebut tidak saja membuat marah Ayu Ting Ting. Beberapa sahabat Ayu Ting Ting seperti Ruben Onsu dan Ivan Gunawan misalnya, keberatan dengan pernyataan Nikita Mirzani yang disampaikan dalam sebuah acara televisi.

Ayu Ting Ting sempat bungkam ketika ditanya wartawan mengenai komentar Nikita Mirzani. Namun setelah didesak, pelantun "Suara Hati" itu akhirnya mau berkomentar.

"Yan jelas yang dibilang (Nikita Mirzani) itu enggak benar," ujar Ayu Ting Ting, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (22/12/2017).

Ayu Ting Ting Tak Punya Masalah dengan Nikita Mirzani

Nikita Mirzani
Nikita Mirzani (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Menurut Ayu Ting Ting, selama ini ia tak pernah punya masalah sedikit pun dengan Nikita Mirzani. Ia juga tak mengerti maksud Nikita Mirzani dengan pernyataannya tersebut.

"Aku enggak pernah gimana-gimana juga. Maksudnya saya juga enggak pernah punya masalah sama siapa pun, saya juga enggak punya gimana-gimana juga," ucap Ayu Ting Ting.

 

Dibawa ke Ranah Hukum?

Ayu Ting Ting
Ayu Ting Ting (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Meski begitu, Ayu Ting Ting tak mau ambil pusing dengan pernyataan Nikita Mirzani tersebut. Ia juga tak berniat untuk membawa masalahnya ke ranah hukum. "Semuanya bakal baik-baik saja seperti biasa," kata Ayu Ting Ting.

Memang, sejak setahun terakhir, gosip hubungan Ayu Ting Ting dengan Raffi Ahmad belum mereda hingga kini. Meski keduanya telah membantah memiliki hubungan spesial, gosip yang mengarah kepada hubungan mereka terus ramai hingga kini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya