Gong Yoo Bintang Iklan Terpopuler Korea Selatan Tahun 2017

Prestasi Gong Yoo di ranah hiburan Korea Selatan sepanjang 2017 begitu bersinar.

oleh Liputan6.com diperbarui 31 Des 2017, 17:20 WIB
Diterbitkan 31 Des 2017, 17:20 WIB
[Bintang] Gong Yoo
Acara amal bertajuk ‘Beautiful Moment’ baru saja digelar oleh salah satu aktor Korea bernama Gong Yoo. Mengajak para penggemarnya untuk berinteraksi saat acara berlangsung, Gong Yoo pun juga dikabarkan melelang barang kesayangannya. (AFP/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Gong Yoo, Song Joong-ki dan Seol Hyun menjadi tiga bintang iklan terpopuler di Korea Selatan sepanjang 2017 berdasarkan survei terbaru mengenai perilaku konsumen.

Korea Broadcast Advertising Corporation (KOBACO) merilis Riset Media dan Konsumen (MCR) tahunan, Kamis, yang melibatkan 5.000 partisipan Korea berusia 13 sampai 64 tahun, untuk mempelajari perilaku konsumen.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Bersaing dengan Song Joong Ki

[Bintang] Song Joong Ki
Tak sekedar bekerja, kabarnya Song Joong Ki juga berjalan-jalan selama berada di Hongkong. Seperti yang dilaporkan Hellokpop, Song Joong Ki juga membeli perhiasan untuk sang istri, Song Hye Kyo. (Instagram/songjoongkionly)

Hasilnya menunjukkan aktor serial drama "Goblin" menjadi bintang iklan terpopuler dengan angka 6,7 persen, terpaut tipis dengan Song Joong-ki yang membintangi "Descendants of the Sun" dengan angka 6,5 persen.

Penyanyi dan aktris Seol Hyun menduduki posisi ketiga dengan 5,6 persen diikuti pemeran "My Love from the Star" Jeon Ji-hyun (4,7 persen). Posisi kelima dan keenam diduduki oleh aktor Park Bo-gum (4,6 persen) serta penyanyi dan aktris Suzy (4,2 persen) menurut siaran kantor berita Yonhap.


Aktor Televisi Terpopuler

[Bintang] Gong Yoo
Gong Yoo (via Twitter/CJnDrama)

Gong Yoo juga menyabet predikat Aktor Televisi Terpopuler dari sebuah lembaga voting, Gallup Korea. 

Peran Gong Yoo dalam serial Goblin begitu melekat dan sangat berkesan di hati para pecinta drama Korea. Aktor berusia 37 tahun ini berhasil meraih 10,1 persen suara.

Ia berada di posisi dua setelah Song Joon Ki memastikan tempat teratas melalui perolehan 17,9 persen dari total suara. Istrinya, Song Hye Kyo, menempati posisi ketiga dengan dukungan 9,5 persen. (Ant)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya