Gong Ji-chul atau lebih dikenal dengan nama panggung Gong Yoo adalah seorang aktor asal Korea yang lahir pada tanggal 10 Juli 1979.
Setelah lulus dari Universitas Kyung Hee, ia mulai menjadi bagian kecil dari berbagai drama dan film, namun peruntungannya berubah pada tahun 2005 setelah ia menjadi pemeran utama pada drama produksi Seoul Broadcating System, Biscuit Teacher and Star Candy dan musti beradu peran dengan Gong Hyo-jin. Talenta aktingnya menarik perhatian para sutradara casting dan penonton, bahkan beberapa kritikus majalah menyebut bahwa dia aktor yang patut diperhatikan. Drama komedi romantis rilisan Munhwa Broadcasting Corporation yang berjudul The 1st Shop of Coffee Prince kelak melambungkan namanya dan membuat ia kembali mendapatkan tawaran untuk berakting.
12 drama televisi dan film menjadi bukti bahwa ia sudah layak masuk ke jajaran aktor terbaik Korea.
Melaporkan Akun Palsu
Popularitas aktor Gong Yoo ternyata kerap disalahgunakan. Baru-baru ini agensinya telah membuat penyataan keras terhadap akun palsu yang memanfaatkan nama besar Gong Yoo untuk penipuan.
Senin (18/9) lalu, Soop Manajemen pun merilis sebuah pernyataan bahwa terdapat akun palsu yang mengatasnamakan Gong Yoo untuk sebuah penipuan. Pernyataan tersebut pun dibuat untuk menjawab kebingungan banyak pihak atas beredarnya akun palsu tersebut.
Mereka juga menyatakan jika pemeran utama Train to Busan ini sama sekali tak memiliki akun media sosial.
Lebih lanjut, lewat penyataan ini pihak menajeman Gong Yoo pun berharap tak ada lagi kebingungan ataupun kerugian yang dideritaa penggemar dari akun-akun palsu yang mengatasnamakan aktornya
Harapan Terhadap Sekuel Train To Busan
Film Train to Busan sukses menduduki puncak box office dengan mengantongi lebih dari 10 juta penonton. Pemain utamanya, Gong Yoo yang berperan sebagai Seok Woo mengaku bangga sekaligus terbebani dengan pencapaian film garapan sutradara Yeon Sang Ho tersebut.
Kesuksesan film Train to Busan memang memungkinkan untuk tim produksi membuatkan sekuelnya. Meski belum mengonfirmasi secara pasti, namun Gong Yoo sudah memiliki impian untuk perkembangan karakter Seok Woo. Ketimbang sekuel, Gong Yoo sebetulnya lebih ingin Train to Busan dibuatkan serial televisinya.
Berita Terbaru
La Nina Berpotensi Muncul di Indonesia, Kenali Tanda dan Dampak Buruknya
Prabowo Subianto Kaget Lihat Reaksi Heboh Peserta Acara GSN Saat Sebut Nama Titiek Soeharto
Studi Terbaru Lubang Hitam, Sumber Energi Gelap Sebabkan Perluasan Alam Semesta
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 5 November 2024
Bila Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Tegaskan KJP Tetap Akan Berjalan
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha
7 Pembelian Terburuk Sepanjang Masa Manchester United, Termasuk Rekor Transfer Termahal