3 Potret Kemiripan Kaesang Pangarep - Kang Daniel, Menurut Sang Anak Presiden

Belum menyerah, Kaesang Pangarep kembali mengunggah perbandingan fotonya dengan Kang Daniel Wanna One.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 12 Nov 2018, 09:00 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2018, 09:00 WIB
[Bintang] Kaesang Pangarep
Belum menyerah, Kaesang Pangarep kembali mengunggah perbandingan fotonya dengan Kang Daniel Wanna One. (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Kaesang Pangarep belakangan ini tampaknya punya hobi baru. Yakni, memirip-miripkan diri dengan idola asal Korea Selatan, Kang Daniel Wanna One.

Ini dimulai lewat unggahannya pada Jumat (9/11/2018) lalu.

Kala itu, Kaesang Pangarep menyandingkan fotonya dengan Kang Daniel Wanna One, yang memang diambil lewat angle yang mirip. "Bisakah kalian membedakan antara Kang Daniel dan Kang Pisang???" tulis lelaki yang berbisnis kuliner berbahan pisang tersebut. 

Cuitan Kaesang Pangarep ini pun ditanggapi riuh oleh warganet dengan beragam guyonan.

"Mas kalo pengen mirip kang daniel mendingan operasi zebra dulu deh!" komentar @WidyatmokoArdi.

Kaesang Pangarep (Foto: Twitter)
Kaesang Pangarep (Foto: Twitter)

Mirip Tidak?

Kaesang Pangarep - Kang Daniel Wanna One (Twitter/ @kaesangp)
Kaesang Pangarep - Kang Daniel Wanna One (Twitter/ @kaesangp)

Belum menyerah, Kaesang kembali mengunggah perbandingan fotonya dengan Kang Daniel pada Minggu (11/11/2018).

Dalam foto itu, keduanya terlihat mengenakan jaket jeans yang melapisi kaos warna hitam.

"TAMPOL KANG PISANG (RT) mirip gantengnya (love)," tulis Kaesang Pangarep. Artinya, Kaesang meminta warganet untuk me-retweet cuitan ini bila ingin memukulnya. Sementara bila setuju dengan kemiripan keduanya, warganet bisa mengklik tanda suka.

Alhasil, ada lebih dari 2.200 warganet yang ingin menampol Kaesang dan sekitar 600 yang merasa kedua pria beda negara ini mirip.

 

Belum Menyerah

Kaesang Pangarep - Kang Daniel Wanna One (Twitter/ @kaesangp)
Kaesang Pangarep - Kang Daniel Wanna One (Twitter/ @kaesangp)

Seorang warganet kemudian memberi 'bantuan' kepada Kaesang. Ia mengirim foto saat Kang Daniel dan Kaesang mengenakan kaos lengan panjang warna hitam, dan sama-sama sedang mengangkat tangan.

"Mirip tenan lho mas. Kalo diliat pake sedotan dari atas monas," tulis @nandavvion.

Unggahan ini kemudian dikirim ulang oleh Kaesang. "Masih gak percaya kalo kami itu memang mirip???GUNDULMU SOMPLAK (RT) mirip (like)," tulis Kaesang.

Saat berita ini ditulis, warganet yang merasa keduanya mirip hanya sekitar 1.500 orang. Sementara ada 5 ribu warganet lainnya yang ingin mengatakan 'Gundulmu somplak' pada Kaesang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya