Liputan6.com, Jakarta - Pertunangan yang dilakukan Rina Nose bersama kekasihnya, Josscy Vallazza Aartsen, terbilang kabar mengejutkan. Sebab, Rina Nose tak pernah membuka kisah asmaranya bersama pria tersebut.
Dari mulut Rina Nose, terungkap jika keputusan menerima lamaran Josscy, dikarenakan hubungan keduanya yang sudah sangat dekat.
Bahkan Rina Nose mengakui jika dirinya dan Josscy sudah pacaran dengan rentang waktu yang cukup lama.
Advertisement
"Sudah tidak jomblo lagi. Sudah tiga tahun pokoknya tidak jomblo lagi," kata Rina Nose di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, baru-baru ini.
Baca Juga
Rahasiakan Tanggal Pernikahan
Meski demikian, Rina Nose belum bisa memastikan tanggal pernikahannya. Yang jelas, dia berjanji akan memberikan kabar bila akan melangsungkan pernikahan.
"Pokoknya nanti diumumin kok," tutur Rina Nose.
Advertisement
Tunangan Januari 2019
Rina Nose akhirnya buka suara terkait kabar di media sosial yang menyebutnya telah bertunangan. Presenter kocak berusia 35 tahun itu membenarkan kabar itu.
"Iya sudah benar, benar (bertunangan)," kata Rina Nose dari video yang diunggah akun Instagram @lambe_turah. Wanita asal Bandung ini mengatakan, pertunangannya berlangsung pada Januari silam. (Dream.co.id/ Nur Ulfa)