Senyum Manis Chelsea Islan Saat Jajal MRT Bareng Presiden Jokowi

Dalam perjalanan MRT bersama Presiden Jokowi dan Iriana, Chelsea Islan terlihat semringah.

diperbarui 22 Mar 2019, 18:30 WIB
Diterbitkan 22 Mar 2019, 18:30 WIB
Jokowi Naik MRT Bersama Chelsea Islan dan Disabilitas
Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Widodo dan Artis Chelsea Islan saat menjajal Mass Rapid Transit (MRT) di Jakarta, Kamis (21/3). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyempatkan diri untuk kembali menjajal menjajal moda transportasi Mass Rapid Transit (MRT) yang sebentar lagi akan beroperasi secara komersial.

Yang istimewa, kali ini ia tak hanya ditemani oleh sang Ibu Negara, Iriana, tapi juga sejumlah tokoh. Salah satu yang diajak Presiden Jokowi pada Kamis (21/3/2019) lalu, adalah aktris Chelsea Islan. 

Dalam uji coba itu Chelsea Islan mendapat kesempatan duduk di antara Jokowi dan Iriana.

Dalam perjalanan MRT, Chelsea Islan terlihat kerap tersenyum semringah. Dia mengaku senang dapat kesempatan mengobrol dekat dengan Presiden dalam kereta.

"Iya bersyukur banget bisa dapat kesempatan sama Bapak dan Ibu," kata Chelsea yang mengenakan atasan outer berwarna merah dan putih.

 

Simak berita menarik lain di JawaPos.com

 

Antusias

Jokowi Naik MRT Bersama Chelsea Islan dan Disabilitas
Presiden Joko Widodo bersama artis Chelsea Islan saat menjajal Mass Rapid Transit (MRT) di Jakarta, Kamis (21/3). Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoba kembali kereta tersebut bersama disabilitas, dan artis Chelsea Islan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Chelsea Islan menceritakan bahwa ia berbicara soal peran anak muda dalam memajukan Indonesia bersama Presiden.

Tak hanya itu, ia juga mengatakan menyambut keberadaan MRT dengan antusias. "Aku baru pertama kali naik MRT. Ini kesempatan yang luar biasa buat aku. Semoga bisa memudahkan rakyat Indonesia, khususnya di Jakarta," ucapnya.

Jadi Solusi

Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali menjajal MRT
Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali menjajal MRT. (Liputan6.com/ Lizsa Egeham)

Menurut Chelsea, MRT yang bernama Kereta Ratangga itu menjadi solusi untuk warga Ibu Kota yang selama ini kerap menghadapi kemacetan dalam perjalanan.

"Dan ini (jadi) cepet ya, kita enggak lewat kemacetan lagi. Dan ini solusi dari semuanya," tuturnya.

 

Sumber: JawaPos.com/ Uji Sukma Medianti

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya