Bahas soal Skrip Drama, Atalarik Syach Sindir Siapa?

Tsania Marwa melaporkan Atalarik Syach ke kepolisian dengan pasal penganiayaan dan perbuatan tidak menyenangkan.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 25 Mar 2019, 07:00 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2019, 07:00 WIB
Atalarik Syach
Atalarik Syach.

Liputan6.com, Jakarta - Episode perseteruan Atalarik Syach dengan mantan istrinya, Tsania Marwa, masih berlanjut. Terakhir, Tsania Marwa melaporkan Atalarik Syach ke polisi dengan pasal penganiayaan dan perbuatan tidak menyenangkan.

Terkait hal tersebut, Atalarik Syach belum memberikan tanggapannya. Namun, di media sosial, ia mengunggah sesuatu yang menarik perhatian.

Atalarik Syach mengunggah sebuah foto dirinya memegang beberapa kertas berisi skrip sebuah drama.

"Kalo di produksi film/ sinetron sdh biasa kalau penulisan scriptnya dikembangkan hingga draft kesekian2 demi mendapatkan cerita Drama yg menggigit," tulis Atalarik Syach di Instagram beberapa waktu lalu.

 

Kehidupan Nyata

[Bintang] Atalarik Syach
(Adrian Putra/Bintang.com)

Kemudian di kalimat selanjutnya, Atalarik Syach membandingkannya dengan kehidupan nyata yang dibuat seperti layaknya drama, "tapi... kalau " in the real life" punya masalah lalu disaat kita ketemu orang yg berbeda cerita yg kita punya makin kembangkan, ditambahin, dikasih bumbu2 cerita hanya supaya orang ber empati sama kita, itu artinya sudah waktunya kita ke dokter JIWA...hati2 LEBAY itu tanda2 kejiwaan rusak," lanjut Atalarik Syach.

Banyak yang mengira ucapan ini dilontarkan Atalarik Syach untuk menyindir Tsania Marwa. Namun hal itu belum diketahui pasti, karena hingga saat ini Atalarik Syach mematikan kolom komentarnya untuk unggahan tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya