Bukan Cari Uang, Ini Alasan Verrell Bramasta Jadi YouTuber

Verrell Bramasta tak menampik keinginan menjadi YouTuber mengikuti jejak selebritas Tanah Air.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 08 Jun 2019, 13:00 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2019, 13:00 WIB
Verrell Bramasta
Verrell Bramasta tak menampik keinginan menjadi YouTuber mengikuti jejak selebritas Tanah Air. (dok.Instagram @bramastavrl/https://www.instagram.com/p/BtlHAe9gWXj/Henry

Liputan6.com, Jakarta - Verrell Bramasta tak menampik keinginan menjadi YouTuber mengikuti jejak selebritas Tanah Air. Padahal sebelumnya kontennya tak aktif.

Tak tanggung-tanggung, setelah kontennya aktif justru channel YouTube Verrell Bramasta menjadi trending topik. Salah satunya saat ia mengerjai Boy William.

Keinginannya ini ternyata dipicu oleh Natasha Wilona. Maklum, mantan kekasih Verrell Bramasta ini lebih dulu membuat konten YouTube ketimbang dirinya.

"Awal nge-YouTube itu Willona. Nah 10 bulan aku jarang aktif, dan baru dua bulan ini aja aktif," ujar Verrell Bramasta, di kawasan‎ Jagakarsa, Jakarta Selatan, belum lama ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Ketagihan 

[Bintang] Verrell Bramasta dan Natasha Wilona
(Instagram/bramastavrl)

Meski terbilang baru, namun Verrell Bramasta dengan cepat mendapat banyak subscriber‎. Ia pun akhirnya ketagihan dan serius mengerjakan konten Youtube-nya.

"Alhamdulillah, dalam waktu singkat itu kenaikan subscribers nya cepet. Akhirnya keterusan," sambung Verrell Bramasta.

 


Bukan Tempat Cari Uang

Impian Terwujud, Verrell Bramasta Syurukuran Rumah Baru
Aktor Verrell Bramasta berpose saat difoto di rumah barunya di kawasan Ciganjur, Jakarta, Senin (22/05). Verrel mengaku puas dengan rumah yang hampir selesai pembangunannya itu. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Buat Verrell Bramasta tujuannya menjadi Youtuber lantaran ia ingin mendapat penghargaan, bila subscribers‎-nya sudah melebihi batas yang ditentukan oleh pihak Youtube.

‎"Sebenernya aku ngejar penghargaan, karena kalau ada pajangan senang‎. Penghasilan utama aku bukan dari YouTube," papar Verrell Bramasta.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya