Joker Dituding Bakal Memicu Tindak Kriminal, Aktor Utama Lepas Tangan

Banyak yang bertanya-tanya mengenai konsep seperti apa yang bakal diangkat dalam film Joker.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 24 Sep 2019, 17:20 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2019, 17:20 WIB
Joker (2019)
Film Joker yang rilis 2019. (DC Films/Warner Bros. Pictures)

Liputan6.com, Jakarta - Joker bakal menjadi film adaptasi komik DC yang siap meramaikan bioskop dunia bulan depan. Karakter yang diambil dari musuh besar Batman ini, akan terlihat berbeda dalam film solo perdananya nanti.

Banyak yang bertanya-tanya mengenai konsep seperti apa yang bakal diangkat oleh sutradara Todd Phillips dan aktor Joaquin Phoenix dalam Joker ini. Todd dan Joaquin pun menjelaskannya.

"Film ini menyampaikan tentang kurangnya cinta, trauma masa kanak-kanak, kurangnya kasih sayang di dunia. Saya pikir orang dapat menangkap pesan itu," kata Todd Phillips kepada IGN, belum lama ini.

Sementara itu, Joaquin Phoenix yang tampil sebagai Joker, optimis bahwa film yang ia bintangi itu akan ditanggapi secara dewasa oleh para penontonnya.

Bisa Bedakan Benar dan Salah

Joaquin Phoenix sebagai Joker (Warner Bros/ DC Entertainment via IMDb)
Joaquin Phoenix sebagai Joker (Warner Bros/ DC Entertainment via IMDb)

"Saya pikir, bagi sebagian besar dari kita, kalian dapat membedakan mana yang benar dan salah," kata bintang utama film Joker itu.

Beberapa waktu lalu, banyak pihak yang waswas seandainya film Joker nantinya akan memicu beberapa penonton untuk bertindak kriminal.

Joaquin Phoenix pun sempat ditanya hal seperti itu oleh wartawan namun memilih kabur. Namun dalam wawancara kali ini, ia mencatat bahwa seandainya itu terjadi, dirinya dan sang sutradara memilih untuk lepas tangan.

Lepas Tangan

Joker (2019)
Film Joker yang rilis 2019. (DC Films/Warner Bros. Pictures)

"Dan mereka yang tidak mampu, menafsirkan apa pun yang mereka inginkan. Orang-orang salah mengartikan lirik dari lagu. Mereka salah mengartikan bagian-bagian dari buku," ujarnya.

"Jadi saya pikir bukan tanggung jawab sineas untuk mengajarkan moralitas kepada penonton atau perbedaan antara benar atau salah," lanjut Joaquin Phoenix.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya