Glenn Fredly Meninggal Dunia, Sahabat Ungkap Informasi dari Manajemen

Glenn Fredly meninggal dunia di usia 44 tahun.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 08 Apr 2020, 20:56 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2020, 20:56 WIB
25 Tahun Berkarya, Ini 7 Potret Perjalanan Karier Glenn Fredly
Glenn Fredly meninggal dunia di usia 44 tahun. (Sumber: Instagram/ glennfredly309)

Liputan6.com, Jakarta - Glenn Fredly mengembuskan napas terakhir pada Rabu (8/4/2020). Ia meninggal dunia pada usia 44 tahun di Rumah Sakit Setia Mitra Fatmawati pukul 18.00 WIB.

Glenn Fredly meninggal dunia karena sakit meningitis atau radang selaput otak. Hal ini disampaikan oleh rekannya, Kadri Mohammad, vokalis band The Kadrijimmo.

"Glenn meninggal sekitar jam 6 habis maghrib di RS Setia Mitra. Penyakitnya meningitis. Itu yang saya dapat dari manjemen dan yang lain-lain," papar Kadri Mohammad sat dihubungi melalui sambungan telepon.

Masih Berkabar

Kabar meninggalnya Glenn Fredly juga membuat Kadri Mohammad sangat terkejut. Sebab, belum lama ini ia masih komunikasi dengan sang musikus.

"Terakhir saya berkabar 8 Maret saat hari musik nasional di M Bloc dia enggak hadir," ungkapnya.

Glenn Fredly lahir pada 30 September 1975 di Jakarta. Ia pergi untuk selamanya meninggalkan satu orang istri bernama Mutia Ayu dan seorang anak perempuan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya