Sule Pastikan Rizky Febian Tak Akan Rebut Anya Geraldine dari Kekasihnya

Sule mengaku tidak mengajarkan Rizky Febian merebut pasangan orang.

oleh Aditia Saputra diperbarui 21 Agu 2020, 08:00 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2020, 08:00 WIB
Sule. (Foto: Instagram @ferdinan_sule)
Sule. (Foto: Instagram @ferdinan_sule)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Rizky Febian dikabarkan sangat mengidolakan Anya Geraldine. Bahkan, Rizky juga dikabarkan naksir dengan Anya. Keduanya dipersatukan dalam sebuah proyek kolaborasi sebuah single. 

Banyak juga yang mendoakan Rizky Febian bisa berjodoh dengan Anya Geraldine. Padahal, Anya sendiri sudah memiliki kekasih bernama Ovi Rangkuti. 

Sampai akhirnya, Rizky Febian menghargai itu dan dirinya secara terang-terangan mengaku hanya kagum dengan sosok selebgram cantik dan seksi itu.

 

Sule Buka Suara

[Fimela] Sule dan Rizky Febian
Orang tua mana yang tidak bangga melihat kesuksesan buah hatinya? Sule pun demikian. Anak laki-lakinya, Rizky Febian, kini sudah menjadi penyanyi terkenal dengan wajah tampan dan suaranya yang sangat diidolakan, terutama bagi kaum perempuan. (Instagram/ferdinandsule)... Selengkapnya

Ayah Rizky Febian, Sule ikut buka suara mengenai kedekatan anaknya dengan Anya Geraldine. Kata Sule, lelaki yang biasa dipanggil Iky itu memang dekat karena urusan pekerjaan dan tak lebih. Soalnya, Sule pun tahu bahwa Anya sudah memiliki kekasih. 

"Cerita kalau untuk Anya, Iky hanya mengidolakan. Iky suka aja dengan sosok Anya, kecantikannya mungkin. Kan belum tentu kalau urusan rasa dan apa-apanya enggak. Iky juga tahu kan Anya punya pacar kok," ujar Sule, baru-baru ini.

 

Tak Boleh Menikung

[Fimela] Rizky Febian dan Anya Geraldine
Selama ini, anak komedian Sule ini mengaku kesulitan menyamakan jadwal dengan Anya Geraldine. Mengingat keduanya memiliki jadwal yang super padat di bidangnya masing-masing. (Instagram/rico.aprecelino)... Selengkapnya

Sule menegaskan hubungan mereka hanya profesional pekerjaan. Sule pun secara tegas mengajarkan kepada sang buah hati untuk tidak menikung seseorang yang telah memiliki pasangan. 

"Saya tidak mengajarkan anak saya untuk menikung pasangan orang yang sudah berpasangan, walaupun belum menikah. Walau pun ada istilah janur kuning belum melengkung nggak boleh. Jadi kalau untuk urusan project, nggak apa-apa," jelas Sule.

 

Rizky Menyukai Anya

Kedekatan Rizky dan Anya ini bermula dari pengakuan Rizky dalam acara podcast Deddy Corbuzier. Di sana, Rizky blak-blakan menyukai Anya dan beberapa kali berusaha mengajak Anya untuk bekerjasama dengannya namun tak kunjung berhasil. 

Tak lama dari video itu, Anya mau bekerjasama dengan Rizky hingga muncullah lagu 'Cuek' milik Rizky dengan menggandeng Anya sebagai model video klip. Dari situ lah, banyak warganet yang baper dengan kedekatan mereka hingga dijodoh-jodohkan.

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya