Liputan6.com, Jakarta Ada yang berbeda dengan laman pencarian Google pada hari ini, Selasa (22/9/2020). Google menampilkan gambar doodle salah satu seniman legendaris di Indonesia, Benyamin Sueb.
Benyamin Sueb tampak mengenakan pakaian khasnya semasa hidup dulu. Yaitu, kaos putih dan sarung yang diselempangkan. Ada pula gambar tanjidor serta ondel-ondel khas Betawi.
Google doodle memang membuat ini khusus untuk merayakan seorang seniman besar dan sosok penting bagi budaya Betawi di Indonesia, Benyamin Sueb.
Advertisement
Baca Juga
Mempelajari
“Sebutan ‘muka kampung, rejeki kota"—yang penuh akal bulus’ seringkali muncul ketika kita berbicara tentang Almarhum Babe Benyamin Sueb. Ada banyak hal yang kita bisa pelajari dari perjalanan hidup seniman legendaris ini," kata Feliciana Wienathan, Communication Manager Google Indonesia dalam keterangan tertulisnya yang diterima Liputan6.com.
Advertisement
Berkontribusi
"Mari kita terus lanjutkan semangat berkontribusi, juga melestarikan tradisi dan budaya yang berharga untuk generasi yang akan datang," ia mengakhiri.
Iko Uwais, aktor sekaligus pegiat pencak silat juga mengapresiasi hal ini. Ia menilai bahwa banyak sekali yang bisa dipelajari dari sosok Benyamin Sueb hingga saat ini.
Hal-Hal yang Diteladani
"Karya beliau saya masih dapat menemukan hal baru; baik lawakannya, celetukannya, tingkah lakunya. Satu yang paling berkesan adalah bagaimana beliau terus menanamkan nilai hormat, terutama kepada orangtua," paparnya.
Advertisement
Karya
Sepanjang hidupnya, beliau telah merilis 46 album studio dan membintangi lebih dari 50 film. Pasti sudah tidak asing lagi dengan karyanya, Si Doel Anak Sekolahan tapi apa saja sih film lainnya?
Coba tanyakan ke Asisten Google, “Ok Google, film Benyamin Sueb”.