Beredar Isu Naruto Bakal Tewas di Chapter Baru Boruto, Fans Mulai Berduka

Beberapa penggemar berharap agar Naruto tidak benar-benar tewas.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 22 Okt 2020, 19:20 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2020, 19:20 WIB
Keluarga Naruto
Naruto bersama Hinata dan kedua anak mereka, Boruto dan Himawari. (otakukart.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Karakter Naruto Uzumaki sempat menjadi buah bibir di media sosial. Penyebabnya adalah pada akhir kisah manga Boruto chapter (bab) 51 yang menyiratkan sang ninja Konoha itu akan tewas pada cerita selanjutnya.

Dugaan bakal tewasnya Naruto dalam kisah Boruto ini membuat sejumlah penggemarnya, termasuk yang berasal dari Indonesia, sudah mengungkapkan kesedihan mereka. Bahkan di media sosial, sejumlah meme mulai bermunculan.

Beberapa penggemar pun berharap agar Naruto tidak benar-benar tewas. Bahkan bila mengintip Twitter, ada penggemar dari Indonesia yang memikirkan nasib Hinata, istri Naruto, seandainya ia menjadi "janda".

Banyak yang Merasa Berduka

[Bintang] Tak Hanya Pokemon, Naruto Juga Akan Dibuat Versi Nyata
Naruto akan dibuat versi live-actionnya. (via: reddit.com)... Selengkapnya

Ungkapan duka dengan gaya unik pun disampaikan oleh para penggemar di Twitter. Bahkan, sampai ada yang mengunggah gambar-gambar dan ucapan dengan nuansa religi.

Ungkapan Unik Penggemar

Heboh Naruto Mati, Ini 7 Meme Orang Melayat di Desa Konoha
Naruto mati (Sumber: Twitter/seterahdeh/... Selengkapnya

"Keadaan terkini di konoha rumah Naruto. Mana masih muda, udah tiada. Punya anak dua, hinata jadi janda," tulis pemilik akun @uungsss_ smabil mengunggah video meme berupa gambar geser dengan gaya tahlilan.

"Turut Berduka cita atas kepergian #Naruto semoga amal ibadah diterima Punggung tangan dengan jari telunjuk mengarah ke kananPunggung tangan dengan jari telunjuk mengarah ke kiri," ujar @ceisyaos.

Kisah di Bab Terbaru Boruto

Dugaan Naruto akan tewas terlihat pada akhir manga Boruto 51. Boruto digambarkan terluka parah saat melawan Isshiki Otsutsuki di suatu dimensi. Sementara Naruto yang sedang kehilangan kekuatannya, hendak melacak putranya itu. Lalu, Siluman Rubah yang ada di dalam diri Naruto pun muncul.

Siluman bernama Kurama itu pun menyampaikan pilihan agar Naruto bisa menyelamatkan Boruto sekaligus warga desa Konoha. Kurama menyebut pilihan yang ada hanyalah kesiapan Naruto untuk mengorbankan nyawanya. Naruto pun menyanggupinya.

Kemungkinan Selamat

Namun begitu, banyak juga penggemar yang menyatakan bahwa dugaan Naruto akan tewas sangatlah berlebihan. Mereka yang tak setuju Naruto tewas, yakin bahwa pada akhirnya Kurama akan melindungi Naruto.

Namun, para penggemar ini mengutarakan bahwa konsekuensi dari selamatnya Naruto adalah kondisi tubuh karakter tercinta ini yang akhirnya menjadi tak berdaya alias lumpuh.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya