Liputan6.com, Jakarta - Heboh video syur mirip artis Gisella Anastasia alias Gisel masih diselidiki polisi. Baru-baru ini, kepolisian berhasil membekuk tiga pelaku penyebar video syur mirip Gisel. Tiga pelaku itu ditangkap di tempat berbeda.
Polisi juga sudah memeriksa tiga pelaku penyebaran video syur mirip Gisel. Hingga akhirnya, Gisel dikut dipanggil polisi untuk menjalani pemeriksaan. Status Gisel saat diperiksa polisi adalah saksi atas perbuatan tiga pelaku yang lebih dulu diamankan.
Mantan istri Gading Marten dipanggil sebagai saksi pada Selasa, 17 November 2020. Pemeriksaan terhadap Gisel berlangsung selama 5 jam di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.
Advertisement
Baca Juga
Â
Â
Â
Diam
Gisel lebih banyak diam usai menjalani pemeriksaan. "Kita ikuti saja prosedurnya. Sebagai warga negara yang baik, datang, kita ikuti saja prosedurnya," kata Gisel kepada pewarta usai diperiksa di Polda Metro Jaya, pada hari yang sama.Â
Â
Â
Â
Advertisement
Ahli Forensik
Polisi juga telah memanggil sejumlah saksi termasuk saksi ahli di bidang forensik. Kamis (19/11/2020), saksi ahli masih berupaya mengidentifikasi wajah pelaku dalam video syur mirip Gisel. Hal ini disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Yusri Yunus.
Â
Pendalaman Wajah
"Saksi forensik untuk wajah dan apa yang tertera dalam video yang beredar tersebut sementara dilakukan pendalaman dari sub unit siber. Mudah-mudahan kita bisa tahu hasilnya," kata Yusri di kantornya.
Advertisement
Segera Diungkap
Yusri menjanjikan dalam waktu dekat, hasil pemeriksaan ahli forensik terhadap video syur mirip Gisel diumumkan ke publik. Hingga saat ini penyidik masih bekerja untuk mengetahui wajah siapa dan properti yang ada dalam video tersebut.