Nora Alexandra Ingin Pelaku Ancaman Pembunuhan Bisa Satu Sel dengan Jerinx SID

Nora Alexandra ingin pelaku ancaman pembunuhan ini juga diproses sebagaimana Jerinx SID diproses oleh pihak kepolisian.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 21 Nov 2020, 14:07 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2020, 14:07 WIB
Gaya Kasual Nora Alexandra Kenakan Baju Berwarna Hitam. (Sumber: Instagram/ncdpapl)
Gaya Kasual Nora Alexandra Kenakan Baju Berwarna Hitam. (Sumber: Instagram/ncdpapl)

Liputan6.com, Jakarta - Nora Alexandra kembali mengunggah sebuah video permintaan maaf dari pelaku ancaman pembunuhan terhadapnya. Bedanya, kali ini si pelaku melepas masker yang sebelumnya menutupi wajahnya.

Dalam unggahannya pada Jumat (20/11/2020), Nora Alexandra mengatakan bahwa ia telah memaafkan pelaku. Namun tidak memberhentikan proses pelaporannya.

Nora Alexandra ingin pelaku ancaman pembunuhan ini juga diproses sebagaimana Jerinx SID diproses oleh pihak kepolisian.

"Jadi nama asli akun @binsar_67 ini Bincar Robinson Hutasuhut dia sudah meminta maaf atas ancamannya membunuh saya dan dia kuliah semester 3 ( calon Dokter )," tulisnya.

 

Tetap Lanjut

Nora Alexandra Ingin Pelaku Ancaman Pembunuhan Bisa Satu Sel dengan Jerinx SID
Nora Alexandra Ingin Pelaku Ancaman Pembunuhan Bisa Satu Sel dengan Jerinx SID. (instagram.com/ncdpapl)

"Sebagai sesama manusia, saya maafkan tapi proses hukum TETAP LANJUT Senin besok di @poldabali. Semoga kinerja Aparat sama cepatnya seperti menangani kasus JRX ya. Terlebih ini ancaman pembunuhan. Bukan kritikan utk kepentingan umum spt yg dilakukan JRX," sambung Nora Alexandra.

 

Satu Sel dengan Jerinx SID

Gaya Kasual Nora Alexandra Kenakan Baju Berwarna Hitam. (Sumber: Instagram/ncdpapl)
Gaya Kasual Nora Alexandra Kenakan Baju Berwarna Hitam. (Sumber: Instagram/ncdpapl)

Tak hanya itu, Nora Alexandra bahkan menginginkan pelaku ini bisa satu sel dengan Jerinx SID di penjara.

"Kalau bisa dia ini dbui di Bali satu sel sama JRX saya akan sangat berterima kasih ke Polda Bali. Jujur saya masih sangat penasaran kok bisa ya comment dan mengetik kata ancaman hmm, punya salah apa sama dia ini ya?, kenal juga tidak, kalaupun bercanda itu kan gak lucu," tutup Nora Alexandra.

 

Tidak Tega

Nora Alexandra memutuskan untuk mengurungkan niatnya melaporkan pelaku karena tidak tega.
Nora Alexandra memutuskan untuk mengurungkan niatnya melaporkan pelaku karena tidak tega. (instagram.com/ncdpapl)

Namun sepertinya Nora Alexandra telah berubah pikiran. Di unggahan Instagram Story terbarunya pada Sabtu (21/11/2020), Nora Alexandra memutuskan mengurungkan niatnya melaporkan pelaku karena tidak tega.

"Saya sudah memafkan Binsar ya, saya gak mau melaporkan, kasihan sebab dia masih kuliah saya gak tega," tulis Nora Alexandra.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya