Garap Lagu Bernuansa Ceria, Bona Bikin Rowman Ungu Semangat Bergabung

Bona meramaikan industri musik Tanah Air dengan lagu karyanya sendiri yang berjudul Tunggu Aku.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 01 Feb 2021, 07:30 WIB
Diterbitkan 01 Feb 2021, 07:30 WIB
Bona
Penyanyi solo Bona. (Afe Records)

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu penyanyi solo pria andalan Afe Records, yaitu Bona, kembali hadir menghiasi industri musik di awal tahun 2021. Sebuah lagu baru telah diluncurkan. Ini merupakan salah satu komitmen perusahaan rekaman tersebut dalam rangka memberikan yang terbaik di kancah musik Indonesia.

Pada awal 2021, Bona meramaikan industri musik Tanah Air dengan lagu karyanya sendiri yang berjudul “Tunggu Aku”. Dari judulnya terlihat bahwa single baru Bona ini tak lagi bertema galau ataupun bernuansa sendu seperti sebelum-sebelumnya.

Bona seolah memberikan kejutan kepada para penggemarnya lewat single terbarunya ini. Lagu yang dibawakannya kali ini adalah sebuah single dengan warna yang nge-beat dan ceria. Rowman Ungu dan Tengku Shafick adalah dua nama besar yang ikut terlibat di dalamnya.

Dibimbing Tengku Shafick

Bona
Penyanyi solo Bona. (Afe Records)

Tengku Shafick masih membimbing sekaligus menjadi music producer Bona dengan mengarahkan penggarapan musik dari lagu “Tungga Aku” ini.

“Bona minta ke Bang Shafick untuk Bona bisa membawakan lagu yang lebih nge-beat. Enggak menyangka lagu Bona sendiri yang dipilih oleh Bang Shafick,” jelas Bona.

Keterlibatan Rowman Ungu

[Bintang] Rowman Ungu
Rowman Ungu dalam konpers The Row (Bambang E. Ros/bintang.com)

Selain itu, penggarapan lagu ini turut dibantu oleh sejumlah musikus berpengalaman. Salah satunya adalah pemain drum Ungu, salah satu band papan atas Indonesia. Ia adalah Rowman Ungu.

“Waktu dengar musik yang digarap, aku langsung menawarkan diri untuk menggarap drum-nya. Karena suka dengan lagunya yang mungkin cocok dengan ambience yang terdengar lebih nge-band,” ujar Rowman.

Tema Lagu

Lagu “Tunggu Aku” bercerita tentang seorang laki-laki yang jatuh cinta kepada seorang gadis. Ia lalu mengagumi si gadis walaupun belum bisa mendekatinya.

Lalu, si laki-laki yakin suatu saat akan datang waktu untuk dia bisa membuat si gadis bahagia hingga membawanya ke pelaminan.

Harapan Tengku Shafick

“Karena Bona minta lagu nge-beat dan salah satu lagunya ada yang cocok, maka dipilih lagu ini untuk digarap dan disiapkan untuk single Bona. Semoga fans-nya Bona pada suka,” harap Tengku Shafick yang juga A&R di Afe Records.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya