Lucinta Luna Jadi Brand Ambassador, Mulai Rajin Perawatan ke Reza Gladys

Dokter Reza Gladys pun menjadi orang pertama yang dihubungi Lucinta Luna demi bisa perawatan secara maksimal.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 17 Mar 2021, 08:39 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2021, 17:55 WIB
Lucinta Luna
Lucinta Luna. (Dok Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Lucinta Luna kini punya kegiatan baru setelah sebulan lebih bebas dari Rutan Pondok Bambu berkat asimilasi. Kegiatan yang sedang gencar dilakukannya saat ini adalah menjalani perawatan kecantikan.

Dokter Reza Gladys pun menjadi orang pertama yang dihubungi Lucinta Luna demi bisa mewujudkan keinginannya selama masa asimilasi tersebut.

"Iya pastinya kan di saat bebas, aku bingung mau tampil ke depan media, layar kaca, muka aku harus cantik banget supaya cowok-cowok terkesima melihat aku," terang Lucinta Luna, ditemui di Klinik Glafidsya Medika Jakarta, Lebak Bulus Jakarta Selatan, Senin (15/3/2021).

 

Jalan Alternatif

Lucinta Luna
Lucinta Luna. (Dok Ist)

Menurut Lucinta Luna, Reza Gladys merupakan dokter yang paling pas untuk membuat penampilannya terlihat menarik.

"Ya jalan alternatifnya adalah perawatan, dan pas banget aku sama dokter Gladys. Sudah lama kenal, aku langsung ngadu, ‘Ini gimana muka aku. Aku ingin semakin kayak cewek’, begitu," ujarnya.

 

Jenis Perawatannya

Lucinta Luna
Lucinta Luna. (Dok Ist)

Dokter Reza Gladys pun membeberkan apa saja perawatan yang dijalani oleh Lucinta Luna.

"Hari ini Luna datang ke klinik untuk melakukan perawatan kedua kalinya. Sekarang mau melakukan silk peel, infus kromosom, picosure laser, dan botox rahang. Karena minggu kemarin enggak kita lakuin, jadi dilakuinnya hari ini supaya tambah tirus dan proporsional," dokter Gladys menjelaskan.

 

Setahun Tak Perawatan

"Jadi dia sudah setahun enggak melakukan perawatan, jadi kamu merawat kembali yang kusam kita cerahin lagi dengan laser," Reza Gladys melanjutkan.

"Kulitnya yang agak gelar kita terangin dengan infus. Botoxnya karena lama enggak treatment, jadinya agak gembil," tambahnya.

 

Brand Ambassador

Tak sekadar perawatan, Lucinta Luna juga tengah sibuk menjadi brand ambassador Glafidsya Medika. Dari situlah Lucinta Luna bersyukur lantaran masih banyak yang percaya dan ingin bekerjasama dengannya. Bahkan kabarnya, ia sampai dibayar hingga milyaran rupiah. Tentunya sangat sepadan untuk menutup tabungannya yang terkuras selama dipenjara.

"Iya bisa balik modal lagi, amin. Alhamdulillah bersyukur ya. Aku bersyukur banget setelah bebas banyak tawaran mulai dari endorse, brand ambassador Glafidsya Medika," Lucinta Luna membeberkan pada kesempatan yang sama.

 

Alasan Dipilih

Selain itu, Dokter Reza Gladys juga membeberkan alasan dirinya menunjuk Lucinta Luna sebagai brand ambassador.

"Karena kami sudah kenal lama banget dan aku yakin banget kalau misalkan Luna itu bisa bikin nama klinik ini lebih besar. Karena kan dia cantik," dokter Reza Gladys menyampaikan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya