Pamer Kehamilan Bareng Kekasih Bule, Lucinta Luna: Menunggu Dedek Kembar Fattah dan Fattimah

Lucinta Luna mengaku sedang hamil. Ia bahkan menyebut tengah mengandung bayi kembar.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 24 Mei 2021, 20:00 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2021, 20:00 WIB
Lucinta Luna perlihatkan kehamilan bersama pacar bule nya (https://www.instagram.com/p/CPPZE8sBYEr/)
Lucinta Luna perlihatkan kehamilan bersama pacar bule nya (https://www.instagram.com/p/CPPZE8sBYEr/)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Lucinta Luna mengaku sedang hamil. Ia bahkan menyebut tengah hamil anak kembar dari hubungan asmaranya dengan pria bule. Melalui akun Instagram pribadinya, Lucinta Luna memperlihatkan perutnya yang membesar.

Ia mengunggah potret bersama kekasih bule nya tengah berbaring di sofa. Lucinta Luna mengenakan dress berwarna hitam dengan memperlihatkan perut besarnya yang tengah disentuh sang pacar bule. Dalam foto tersebut, Lucinta Luna juga memegang testpack.

"Finally papa ur son happy banged❤️," tulis Lucinta Luna sebagai status teks foto yang diunggahnya, Senin (24/5/2021). Hingga berita ini diunggah, foto tersebut sudah mendapat 4,111 tanda suka dari warganet.

Menunggu Bayi Kembar

5 Potret Mesra Lucinta Luna dan Kekasih Barunya, Curi Perhatian
Kekasih baru Lucinta Luna (Sumber: Instagram/lucintaluna_genk)... Selengkapnya

Lucinta Luna menyertakan status teks yang lainnya. Melalui foto itu, Lucinta Luna tengah menantikan kehadiran anak kembar yang kabarnya merupakan identitas jenis kelamin janin yang dikandungnya.

"menunggu dedek kembar FATTAH DAN FATTIMAH...👧🏻🧑🏻," sambung Lucinta Luna.

Mengaku Hamil

5 Potret Mesra Lucinta Luna dan Kekasih Barunya, Curi Perhatian
Kekasih baru Lucinta Luna (Sumber: Instagram/lucintaluna_manjalita)... Selengkapnya

Seperti diketahui, pengakuan Lucinta Luna hamil diungkapkannya melalui media sosial pada 1 Mei 2021. Kala itu, Lucinta Luna melakukan video call dengan kekasih bulenya. Ia terlibat percakapan serius dengan sang kekasih.

Kekasih Bule Bertanya

Lucinta Luna (Foto: Instagram/@lucintaluna)
Lucinta Luna (Foto: Instagram/@lucintaluna)... Selengkapnya

Kala itu, kekasih bule yang belum diketahui namanya tersebut menanyakan apa yang terjadi dengan Lucinta Luna.

"What happened?" tanyanya.

"Baby, i am pregnant you know. Hamil, i am hamil," beber Lucinta Luna.

Anak si Pacar Bule

Lucinta Luna (Foto: Instagram/lucintaluna_manjalita)
Lucinta Luna (Foto: Instagram/lucintaluna_manjalita)... Selengkapnya

Lucinta Luna menjelaskan kepada pria tersebut bahwa kehamilannya merupakan buah cintanya dengan pria bule tersebut.

"I am hamil your. I am hamil anak your, your child, your son," tambahnya.

"Really?" pria tersebut berusaha meyakinkan dirinya lagi dengan bertanya kepada Lucinta Luna soal pengakuannya sedang berbadan dua.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya