Pendiri Band Slipknot Joey Jordison Meninggal Dunia di Usia 46 Tahun

Eks drummer dan salah satu pendiri Slipknot, Joey Jordison, meninggal dunia dalam tidur.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 28 Jul 2021, 09:39 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2021, 08:11 WIB
Joey Jordison. (Instagram/ thejoeyjordison)
Joey Jordison. (Instagram/ thejoeyjordison)

Liputan6.com, Los Angeles - Joey Jordison, salah satu pendiri band metal Slipknot meninggal dunia di usia 46 tahun. Dilansir dari Rolling Stone dan Billboard, Rabu (28/7/2021), ia mengembuskan napas terakhir pada Senin 26 Juni lalu.

Seorang perwakilan keluarga menyatakan bahwa eks drumer Slipknot ini meninggal dunia dalam tidurnya, tapi tak disebutkan secara detail apa penyebabnya.

"Dengan hati yang hancur, kami menyampaikan kabar bahwa Joey Jordison, drumer yang hebat, musikus, dan seorang artis, telah meninggal dunia dengan tenang dalam tidurnya pada 26 Juli 2021," begitu pengumuman dari keluarga.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Mengenang Joey

Joey Jordison. (Instagram/ thejoeyjordison)
Eks drummer dan salah satu pendiri Slipknot, Joey Jordison, meninggal dunia dalam tidur. (Instagram/ thejoeyjordison)

"Kematian Joey meninggalkan kami dengan hati yang kosong dan dukacita yang tak bisa diungkapkan," kata mereka.

"Mereka yang mengenal Joey, memahami kecerdasannya nan tangkas, kepribadiannya yang lembut, hatinya yang lapang, dan kecintaannya kepada segala hal yang berhubungan dengan keluarga dan musik," tutur juru bicara keluarga menambahkan.

Minta Privasi

Terakhir, mereka meminta publik dan media untuk menghormati pihak keluarga yang telah berduka, dan meminta privasi mereka untuk tetap dijaga.

Disampaikan pula bahwa keluarga berniat untuk menggelar pemakaman secara privat.

Motor Kelahiran Musik Slipknot

Joey Jordison membentuk Slipknot pada 1995 bersama Shawn Crahan dan Paul Gray. Rolling Stone mencatat bahwa Joey Jordison adalah motor yang menggerakkan kelahiran musik-musik Slipknot di awal berdirinya.

Joey Jordison juga sempat membentuk band Scar the Martyr pada 2013 saat ia masih bergabung dengan Slipknot, dan sebelum meninggal ia bermain bersama Sinsaenum. 

Sempat Sakit

Pada 2013 Slipknot menyampaikan bahwa band ini dan Jordison "mengambil jalan masing-masing."  Namun dalam sebuah wawancara dengan Metal Hammer tahun 2016, Joey mengatakan keputusan ini diambil secara sepihak. Pada tahun yang sama, ia mengungkap bahwa dirinya menderita sakit transverse myelitis

"Aku enggak bisa main lagi. Ini adalah semacam multiple sclerosis, penyakit yang musuhku pun tak akan kudoakan mendapat penyakit ini," kata dia di Metal Hammer Golden Gods Awards 2016.

Tidak ada informasi apakah kondisi kesehatannya ini ada kaitannya dengan berpulangnya Joey. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya