Nikita Mirzani Sebut Masalah dengan Baim Wong Sudah Selesai: Sesama Teman Clash Itu Hal Biasa

Masih ingat keributan Nikita Mirzani dan Baim Wong pada pertengahan Juni 2020? Nikita bilang, masalah itu sudah selesai.

oleh Wayan Diananto diperbarui 09 Agu 2021, 14:30 WIB
Diterbitkan 09 Agu 2021, 14:30 WIB
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Masih ingat keributan Nikita Mirzani dan Baim Wong pada pertengahan Juni 2020? Nikita bilang, masalah itu sudah selesai. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

Liputan6.com, Jakarta Nikita Mirzani mengklarifikasi konflik dengan Baim Wong telah selesai. Ini bermula ketika ia membahas cobaan mendewasakan hidup dan mengantarnya meraih kesuksesan yang sekarang.

Bintang film Nenek Gayung menilai, masalah dan pertambahan usia membuat sudut pandangnya berkembang. Nikita Mirzani yang sekarang beda dengan tiga tahun silam.

“Mungkin pendewasaan diri itu adalah ketika lo banyak dikasih cobaan sama Tuhan. Kayak gue dikasih masalah dilaporin polisi, masuk penjara, ya,” ungkap sang aktris.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Terima Kasih Cobaan

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

“Jadi pendewasaan diri gue itu… sebenarnya gue juga berterima kasih sih sama cobaan. Soalnya gara-gara cobaan banyak hidup gue jadi lebih enak sekarang,” Nikita Mirzani menyambung.

Ini disampaikannya saat berbincang dengan Onadio Leonardo di video Onadio Leonardo Beraksi, Semua Kelakuannya Pecah di Sini, di kanal YouTube Crazy Nikmir Real, Minggu (8/8/2021).

Mulanya Bahas Film

Baim Wong. (Foto: Instagram @baimwong)
Baim Wong. (Foto: Instagram @baimwong)

Cobaan hidup membuatnya introspeksi diri, lalu dengan pikiran jernih, bintang sinetron Jodoh Wasiat Bapak memilah baik dan buruk. Setelahnya, Nikita Mirzani mengilas balik salah satu konflik dalam hidupnya.

Ini bermula saat ia menanyakan film-film yang dibintangi Onadio Leonardo. Salah satunya, Agen Dunia yang mempertemukan Onad dengan Baim Wong. Mendengar nama Baim, Nikita menceletuk.

Siapa Itu Baim Wong?

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

“Oh, siapa itu Baim Wong?” seloroh pelantun “Nikita Geng.” “Anda tidak kenal?” Onadio Leonardo menanya balik. “Kayaknya Iam kenal,” Nikita Mirzani lantas menunjuk salah satu asistennya.

Penasaran, Onadio mengulik apa yang sebenarnya terjadi antara Nikita Mirzani dan Baim Wong. Dalam kesempatan itu, aktris kelahiran Jakarta, 17 Maret 1986 mengklarifikasi masalah itu telah selesai.

Sudah Selesai

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

“Sudah selesai, semua temanlah. Semua teman. Kalau sesama teman clash itu hal biasa,” ujarnya lalu menambahkan, “Itu panjang ceritanya tapi sudah selesai karena tahun sudah berganti.”

Diberitakan sebelumnya, Juni 2020, Nikita Mirzani menyindir di medsos, “Foto sama pak Presiden indonesia commentnya ditutup. Foto sama Ustad H** yang udah dibubarkan itu comment dibuka.” Gara-gara ini, nama Baim Wong trending di medsos dan menuai pro-kontra.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya